Site icon Prokalteng

KPPS di 4.446 TPS se Kalteng Ikuti Uji Beban Sirekap PertamaSecara Nasional

Kegiatan uji beban Sirekap secara nasional di Kecamatan Bataguh, Kabupaten Kapuas, Kamis (21/11).(FOTO : IST)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO– Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di 4.446 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di kabupaten/kota Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengikuti uji beban Sirekap pertama secara nasional.

”Petugas KPPS memotret formulir C-Hasil (simulasi) dan mengirimkan hasilnya ke server Sirekap milik KPU RI,” ujar Anggota KPU Kalteng Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Wawan Wiraatmaja, Kamis (21/11).

Wawan menjelaskan. Uji beban ini merupakan bagian dari kegiatan serentak yang dilakukan di lebih dari 400 ribu TPS di seluruh Indonesia.  “Sebagian besar kegiatan dilaksanakan dengan mengumpulkan petugas KPPS di kantor desa atau kelurahan setempat,” imbuhnya.

Wawan menuturkan, uji coba Sirekap ke-2 nasional akan dilakukan tanggal 24 November 2024.(hfz)

Exit mobile version