Site icon Prokalteng

Dislutkan Kalteng Edukasi Masyarakat Cara Memilih Ikan Segar

Dislutkan Kalteng

Ikan Lais Tabiring yang dijual di Pasar Penyeimbang Palangka Raya. (MMCKALTENG)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kalimantan Tengah (Kalteng) mengadakan edukasi kepada masyarakat mengenai cara memilih ikan segar. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya konsumsi ikan segar yang aman dan berkualitas.

Kepala Dislutkan Kalteng, H. Darliansjah, menjelaskan bahwa mengetahui ciri-ciri ikan segar adalah hal yang sangat penting bagi konsumen. Salah satu indikator utama adalah kondisi mata ikan.

“Ikan segar memiliki mata yang jernih, tidak keruh. Mata ikan yang sehat mencerminkan kualitas ikan yang baik dan layak dikonsumsi,” ujarnya, Selasa (26/11).

Selain itu, aroma ikan juga menjadi faktor penting dalam memilih ikan segar. Darliansjah menyebutkan bahwa ikan segar memiliki bau khas laut yang segar, bukan bau busuk yang menyengat. Hal ini bisa dijadikan panduan bagi pembeli untuk menilai kualitas ikan saat berbelanja di pasar.

Masyarakat juga diimbau untuk memeriksa tekstur daging ikan.

“Cobalah menekan ikan dengan perlahan. Jika teksturnya kenyal dan ikan kembali ke bentuk semula, itu tanda ikan masih segar,” tambahnya.

Tak hanya itu, warna kulit ikan yang cerah dan mengkilap juga menjadi indikator utama kualitas ikan. Untuk menghindari kesalahan dalam memilih ikan, Darliansjah mengingatkan masyarakat agar tidak mudah tergiur dengan diskon besar.

“Diskon besar bisa jadi tanda ikan tidak segar. Memilih ikan segar adalah hak Anda sebagai konsumen, jadi gunakan hak pilih Anda dengan bijak,” tegasnya. (hfz)

Exit mobile version