27.7 C
Jakarta
Saturday, March 22, 2025

Gunung Mas Siapkan 700 Hektare, Cetak Sawah Segera Dimulai

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Upaya mewujudkan swasembada pangan di Kalimantan Tengah terus digenjot. Pemerintah Provinsi Kalteng bersama Kabupaten Gunung Mas berkoordinasi untuk menyiapkan program cetak sawah sebagai bagian dari strategi ketahanan pangan nasional.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng, Sunarti, menerima kunjungan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gunung Mas, Aryantoni, di ruang kerjanya, Kamis (20/3/2025).

Pertemuan ini menindaklanjuti arahan Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman, terkait kesiapan daerah dalam mendukung program tersebut.

Sunarti menekankan bahwa cetak sawah bertujuan menambah luas lahan pertanian produktif dengan sistem pengairan yang optimal. Ia menyoroti pentingnya perbaikan sistem drainase agar cetak sawah di Kalimantan Tengah berjalan maksimal.

Baca Juga :  Forkopimda Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng

“Cetak sawah adalah bagian dari program strategis Asta Cita Presiden RI. Kami berharap semua pihak dapat bersinergi dalam meningkatkan produktivitas pertanian, mempercepat produksi pangan nasional, khususnya padi, serta mewujudkan swasembada pangan,” ujar Sunarti.

Kepala Dinas Pertanian Gunung Mas, Aryantoni, memastikan daerahnya siap mendukung program ini. Menurutnya, Gunung Mas memiliki lahan potensial yang dapat dimanfaatkan untuk cetak sawah.

“Saat ini sudah tersedia calon lokasi seluas 700 hektare. Gunung Mas siap menjalankan arahan Menteri Pertanian guna mempercepat swasembada pangan di Kalimantan Tengah,” kata Aryantoni. (mmckalteng)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Upaya mewujudkan swasembada pangan di Kalimantan Tengah terus digenjot. Pemerintah Provinsi Kalteng bersama Kabupaten Gunung Mas berkoordinasi untuk menyiapkan program cetak sawah sebagai bagian dari strategi ketahanan pangan nasional.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng, Sunarti, menerima kunjungan Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Gunung Mas, Aryantoni, di ruang kerjanya, Kamis (20/3/2025).

Pertemuan ini menindaklanjuti arahan Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman, terkait kesiapan daerah dalam mendukung program tersebut.

Sunarti menekankan bahwa cetak sawah bertujuan menambah luas lahan pertanian produktif dengan sistem pengairan yang optimal. Ia menyoroti pentingnya perbaikan sistem drainase agar cetak sawah di Kalimantan Tengah berjalan maksimal.

Baca Juga :  Forkopimda Sambut Kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng

“Cetak sawah adalah bagian dari program strategis Asta Cita Presiden RI. Kami berharap semua pihak dapat bersinergi dalam meningkatkan produktivitas pertanian, mempercepat produksi pangan nasional, khususnya padi, serta mewujudkan swasembada pangan,” ujar Sunarti.

Kepala Dinas Pertanian Gunung Mas, Aryantoni, memastikan daerahnya siap mendukung program ini. Menurutnya, Gunung Mas memiliki lahan potensial yang dapat dimanfaatkan untuk cetak sawah.

“Saat ini sudah tersedia calon lokasi seluas 700 hektare. Gunung Mas siap menjalankan arahan Menteri Pertanian guna mempercepat swasembada pangan di Kalimantan Tengah,” kata Aryantoni. (mmckalteng)

Terpopuler

Artikel Terbaru