PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Agustiar Sabran. Menegaskan komitmennya untuk membuka akses pendidikan seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat, khususnya anak-anak dari desa dan wilayah pedalaman.
Salah satu langkah konkret yang disiapkan adalah program sekolah gratis dan kuliah gratis yang akan mulai diperluas dalam waktu dekat.
Agustiar Sabran meminta dukungan penuh dari para rektor dalam menyukseskan program unggulan pendidikan gratis, demi menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saing.
“Pendidikan adalah kunci utama kemajuan daerah. Kita ingin anak-anak dari pelosok bisa menempuh pendidikan tanpa beban biaya. Oleh karena itu, saya mengajak seluruh pihak, termasuk para rektor, untuk bersinergi menyukseskan program ini,” katanya, belum lama ini.
Ia menambahkan, program ini akan terintegrasi dalam Kartu Huma Betang yang mencakup akses pendidikan, kesehatan, dan ketenagakerjaan. Gubernur bahkan menargetkan cita-cita ambisius melalui program Satu Rumah, Satu Sarjana, sebagai bentuk pemerataan kesempatan pendidikan hingga ke pelosok.(hfz)