26.7 C
Jakarta
Saturday, April 19, 2025

ASN Dislutkan Kalteng Gelar Senam Pagi untuk Tingkatkan Semangat dan Kebugaran

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah mengikuti kegiatan senam pagi bersama yang dilaksanakan di Halaman Kantor Dislutkan Kalteng, Jumat (11/4).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai Dislutkan Kalteng dengan penuh semangat. Senam pagi menjadi agenda rutin yang digelar sebagai upaya menjaga kesehatan, meningkatkan kebugaran jasmani, serta mempererat kebersamaan antarpegawai.

Kepala Dislutkan Kalteng, H Darliansjah, menyampaikan bahwa kegiatan senam pagi ini juga menjadi salah satu cara untuk menciptakan suasana kerja yang lebih sehat dan produktif.

“Dengan tubuh yang sehat, tentu semangat dalam bekerja juga akan meningkat. Ini penting untuk mendukung kinerja ASN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  PMMK Berkah Mulai Dilaksanakan, Kobar Menjadi Titik Awal

Senam berlangsung dengan suasana ceria dan penuh antusias, dipandu oleh instruktur senam profesional yang membawakan gerakan energik dan menyenangkan. Setelah senam, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah santai antarpegawai.

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlangsung secara konsisten sebagai bagian dari budaya kerja sehat di lingkungan Dislutkan Kalteng. (hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah mengikuti kegiatan senam pagi bersama yang dilaksanakan di Halaman Kantor Dislutkan Kalteng, Jumat (11/4).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai Dislutkan Kalteng dengan penuh semangat. Senam pagi menjadi agenda rutin yang digelar sebagai upaya menjaga kesehatan, meningkatkan kebugaran jasmani, serta mempererat kebersamaan antarpegawai.

Kepala Dislutkan Kalteng, H Darliansjah, menyampaikan bahwa kegiatan senam pagi ini juga menjadi salah satu cara untuk menciptakan suasana kerja yang lebih sehat dan produktif.

“Dengan tubuh yang sehat, tentu semangat dalam bekerja juga akan meningkat. Ini penting untuk mendukung kinerja ASN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  PMMK Berkah Mulai Dilaksanakan, Kobar Menjadi Titik Awal

Senam berlangsung dengan suasana ceria dan penuh antusias, dipandu oleh instruktur senam profesional yang membawakan gerakan energik dan menyenangkan. Setelah senam, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah santai antarpegawai.

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlangsung secara konsisten sebagai bagian dari budaya kerja sehat di lingkungan Dislutkan Kalteng. (hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru