32.7 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

Pj Bupati Kapuas Ajukan Pengunduran Diri, Darliansjah Disebut-sebut sebagai Pengganti

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Erlin Hardi, secara resmi telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Pengunduran diri ini menambah daftar Pj Bupati yang mundur dari jabatannya di Kalimantan Tengah (Kalteng). Selain Pj Bupati Kapuas, Pj Bupati yang mundur yakni Pj Bupati Katingan Saiful , Pj Bupati Lamandau Lilis Suryani dan Pj Bupati Sukamara Kaspinor.

Dengan mundurnya keempat Pj Bupati ini, Pemprov Kalteng kini tengah mengusulkan nama-nama pengganti untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut.

Meski proses pengusulan masih dalam tahap peninjauan di Kemendagri, kabar mengenai siapa yang akan menggantikan posisi Pj Bupati Kapuas mulai mencuat.

Baca Juga :  Jelang Musim Hujan, Warga Diimbau Waspada

Sumber yang enggan disebutkan namanya menyebutkan bahwa Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kalteng, H. Darliansjah, merupakan kandidat kuat untuk mengisi posisi Pj Bupati Kapuas yang ditinggalkan Erlin Hardi.

Meskipun belum ada konfirmasi resmi, nama Darliansjah semakin sering disebut dalam diskusi-diskusi internal pemerintahan.

Saat dikonfirmasi mengenai kabar tersebut, Darliansjah tak banyak berkomentar.

“Tunggu SK resmi saja,” ujarnya, Jumat (9/8).

Pernyataan Darliansjah ini memperkuat spekulasi bahwa proses pergantian Pj Bupati Kapuas sudah mendekati tahap finalisasi.

Namun tetap menunggu Surat Keputusan (SK) resmi dari Kemendagri sebagai bentuk pengesahan.

Penunjukan Pj Bupati baru sangat krusial mengingat peran mereka dalam menjaga stabilitas pemerintahan di tingkat kabupaten, terlebih di masa transisi pemerintahan menjelang pemilihan kepala daerah yang akan datang. (hfz)

Baca Juga :  Pasca Kebobolan Sekolah, Kadisdik Kalteng Akan Tingkatkan Keamanan dan Pengawasan

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Erlin Hardi, secara resmi telah mengajukan pengunduran diri dari jabatannya kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Pengunduran diri ini menambah daftar Pj Bupati yang mundur dari jabatannya di Kalimantan Tengah (Kalteng). Selain Pj Bupati Kapuas, Pj Bupati yang mundur yakni Pj Bupati Katingan Saiful , Pj Bupati Lamandau Lilis Suryani dan Pj Bupati Sukamara Kaspinor.

Dengan mundurnya keempat Pj Bupati ini, Pemprov Kalteng kini tengah mengusulkan nama-nama pengganti untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut.

Meski proses pengusulan masih dalam tahap peninjauan di Kemendagri, kabar mengenai siapa yang akan menggantikan posisi Pj Bupati Kapuas mulai mencuat.

Baca Juga :  Jelang Musim Hujan, Warga Diimbau Waspada

Sumber yang enggan disebutkan namanya menyebutkan bahwa Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Kalteng, H. Darliansjah, merupakan kandidat kuat untuk mengisi posisi Pj Bupati Kapuas yang ditinggalkan Erlin Hardi.

Meskipun belum ada konfirmasi resmi, nama Darliansjah semakin sering disebut dalam diskusi-diskusi internal pemerintahan.

Saat dikonfirmasi mengenai kabar tersebut, Darliansjah tak banyak berkomentar.

“Tunggu SK resmi saja,” ujarnya, Jumat (9/8).

Pernyataan Darliansjah ini memperkuat spekulasi bahwa proses pergantian Pj Bupati Kapuas sudah mendekati tahap finalisasi.

Namun tetap menunggu Surat Keputusan (SK) resmi dari Kemendagri sebagai bentuk pengesahan.

Penunjukan Pj Bupati baru sangat krusial mengingat peran mereka dalam menjaga stabilitas pemerintahan di tingkat kabupaten, terlebih di masa transisi pemerintahan menjelang pemilihan kepala daerah yang akan datang. (hfz)

Baca Juga :  Pasca Kebobolan Sekolah, Kadisdik Kalteng Akan Tingkatkan Keamanan dan Pengawasan

Terpopuler

Artikel Terbaru