PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Upaya memperkuat ekonomi berbasis kearifan lokal di Kalimantan Tengah terus digencarkan. Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalteng, Aisyah Thisia Agustiar Sabran, resmi melantik 12 Ketua Dekranasda tingkat kabupaten/kota di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (6/3).
Pelantikan ini dihadiri Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo serta jajaran kepala daerah. Dalam kesempatan itu, Aisyah mengapresiasi para ketua yang baru dilantik dan berharap mereka dapat berperan aktif dalam mendukung pengembangan industri kerajinan daerah.
“Semoga Ketua Dekranasda yang baru dapat membantu mewujudkan visi dan misi pemerintah daerah, baik di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi, serta menjalin kerja sama harmonis dengan Dekranasda Provinsi dan Dekranas Pusat,” ujar Aisyah.
Menurutnya, peran strategis Dekranasda sangat dibutuhkan dalam pengembangan industri kerajinan berbasis kearifan lokal. Hal ini diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan para perajin serta mendorong pertumbuhan Industri Kecil Menengah (IKM) di daerah.
“Salah satu tugas utama Dekranasda adalah membina pelaku industri kerajinan yang berbasis sumber daya alam dan budaya,” tambahnya.
Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya inovasi dan kreativitas dalam menghasilkan produk unggulan daerah yang dapat bersaing di pasar global.
“Industri kerajinan memiliki peran strategis dalam perekonomian nasional. Sejak lama, sektor ini menjadi bagian dari kehidupan masyarakat Indonesia,” ungkapnya. (hfz)