28.1 C
Jakarta
Tuesday, September 17, 2024

Anggarkan Rp50 Miliar untuk PON ke XXI Sumut-Aceh, Ini Permintaan Gubernur untuk Kontingen Kalteng

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO– Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran. Memberikan uang saku kepada Manager, pelatih, official, atlet dan atlet sparing yang mengikuti PON ke-XXI di Aceh dan Sumatera Utara.

Sugianto mengungkapkan, anggaran yang disiapkan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Provinsi Aceh dan Sumatra Utara sebanyak Rp50 miliar.

Itu disampaikannya saat melepas keberangkatan Kontingen PON XXI di Provinsi Aceh dan Sumatra Utara di Istana Isen Mulang Rumah Jabatan Gubernur, Rabu (4/9). “Anggaran cukup besar untuk PON yaitu Rp50 milliar,” ujarnya.

Orang nomor satu di Kalteng  ini  menyebut Kalteng mampu mengirimkan Kotingen sebanyak 382 orang.“Yang di dalamnya termasuk 114 orang atlet terbaik dari 21 Cabang Olahraga untuk mengikuti event bertaraf nasional ini,” bebernya.

Baca Juga :  Edukasi Penanganan Stunting Lewat Pentas Teater Komedi Siwah

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai ini berpesan agar senantiasa menjaga nama baik Kalteng. Alasannya, karena saat keberangkatan ke Sumatra Utara-Aceh, bukan lagi membawa nama pribadi, tetapi membawa nama Daerah.

“Selain itu juga agar selalu menjaga kekompakan, keharmonisan, sinergisitas, dan kebersamaan sesama Atlet maupun Pelatih,” imbuhnya.(hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO– Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran. Memberikan uang saku kepada Manager, pelatih, official, atlet dan atlet sparing yang mengikuti PON ke-XXI di Aceh dan Sumatera Utara.

Sugianto mengungkapkan, anggaran yang disiapkan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Provinsi Aceh dan Sumatra Utara sebanyak Rp50 miliar.

Itu disampaikannya saat melepas keberangkatan Kontingen PON XXI di Provinsi Aceh dan Sumatra Utara di Istana Isen Mulang Rumah Jabatan Gubernur, Rabu (4/9). “Anggaran cukup besar untuk PON yaitu Rp50 milliar,” ujarnya.

Orang nomor satu di Kalteng  ini  menyebut Kalteng mampu mengirimkan Kotingen sebanyak 382 orang.“Yang di dalamnya termasuk 114 orang atlet terbaik dari 21 Cabang Olahraga untuk mengikuti event bertaraf nasional ini,” bebernya.

Baca Juga :  Edukasi Penanganan Stunting Lewat Pentas Teater Komedi Siwah

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai ini berpesan agar senantiasa menjaga nama baik Kalteng. Alasannya, karena saat keberangkatan ke Sumatra Utara-Aceh, bukan lagi membawa nama pribadi, tetapi membawa nama Daerah.

“Selain itu juga agar selalu menjaga kekompakan, keharmonisan, sinergisitas, dan kebersamaan sesama Atlet maupun Pelatih,” imbuhnya.(hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru