32.6 C
Jakarta
Saturday, April 19, 2025

Meski Virus Baru Belum Masuk, Pemko Nyatakan Siap Antisipasi dengan Cepat dan Terkoordinasi

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain. Menegaskan kesiapan Pemerintah Kota Palangka Raya dalam menghadapi kemungkinan masuknya virus baru ke wilayah Kota Palangka Raya. Ia menyatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk menangani ancaman tersebut dengan cepat dan terkoordinasi.

“Pada prinsipnya, kita pemerintah Kota Palangka Raya ingin menangani secara cepat,” ucapnya kepada awak media, Jumat (10/1/2024).

Meski hingga saat ini belum ada laporan resmi mengenai masuknya virus baru ke Palangka Raya, pemerintah setempat telah mengambil langkah antisipasi. Akhmad Husain menekankan bahwa pola dan prosedur pencegahan yang diterapkan akan mengikuti langkah-langkah yang sebelumnya dilakukan selama penanganan pandemi COVID-19.

Baca Juga :  Satgas Akan Aktifkan Pos Pengawasan Prokes di Taman Kuliner

“Kita antisipasi polanya, prosedurnya sebagaimana kita Covid dulu,” tambahnya.

Langkah antisipasi ini juga melibatkan koordinasi aktif dengan berbagai pihak. Termasuk Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya. Pemerintah telah menyusun rencana untuk segera bertindak apabila ada laporan terkait penyebaran virus tersebut.

“Kita sudah komunikasikan dengan Kepala Dinas Kesehatan juga, andai kata itu nanti ada laporan, kita akan tangani sesuai dengan SOP pada saat Covid,” jelasnya.

Dalam beberapa tahun terakhir, pengalaman penanganan pandemi Covid-19 memberikan pelajaran penting bagi pemerintah dalam menangani situasi darurat kesehatan. Oleh karena itu, Pemko Palangka Raya memastikan bahwa mereka siap mengaktifkan kembali mekanisme tanggap darurat yang terbukti efektif sebelumnya. Langkah ini diharapkan dapat meminimalisir dampak yang ditimbulkan oleh virus baru.

Baca Juga :  Banjir Lagi, Ketinggian Air di Kelurahan Marang Mencapai 60 Cm

“Masyarakat tetap waspada, menjaga kesehatan dan mematuhi protokol yang dianjurkan oleh pemerintah. Dengan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat ancaman virus baru dapat ditangani dengan baik dan cepat,” pungkasnya. (ndo)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain. Menegaskan kesiapan Pemerintah Kota Palangka Raya dalam menghadapi kemungkinan masuknya virus baru ke wilayah Kota Palangka Raya. Ia menyatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk menangani ancaman tersebut dengan cepat dan terkoordinasi.

“Pada prinsipnya, kita pemerintah Kota Palangka Raya ingin menangani secara cepat,” ucapnya kepada awak media, Jumat (10/1/2024).

Meski hingga saat ini belum ada laporan resmi mengenai masuknya virus baru ke Palangka Raya, pemerintah setempat telah mengambil langkah antisipasi. Akhmad Husain menekankan bahwa pola dan prosedur pencegahan yang diterapkan akan mengikuti langkah-langkah yang sebelumnya dilakukan selama penanganan pandemi COVID-19.

Baca Juga :  Satgas Akan Aktifkan Pos Pengawasan Prokes di Taman Kuliner

“Kita antisipasi polanya, prosedurnya sebagaimana kita Covid dulu,” tambahnya.

Langkah antisipasi ini juga melibatkan koordinasi aktif dengan berbagai pihak. Termasuk Kepala Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya. Pemerintah telah menyusun rencana untuk segera bertindak apabila ada laporan terkait penyebaran virus tersebut.

“Kita sudah komunikasikan dengan Kepala Dinas Kesehatan juga, andai kata itu nanti ada laporan, kita akan tangani sesuai dengan SOP pada saat Covid,” jelasnya.

Dalam beberapa tahun terakhir, pengalaman penanganan pandemi Covid-19 memberikan pelajaran penting bagi pemerintah dalam menangani situasi darurat kesehatan. Oleh karena itu, Pemko Palangka Raya memastikan bahwa mereka siap mengaktifkan kembali mekanisme tanggap darurat yang terbukti efektif sebelumnya. Langkah ini diharapkan dapat meminimalisir dampak yang ditimbulkan oleh virus baru.

Baca Juga :  Banjir Lagi, Ketinggian Air di Kelurahan Marang Mencapai 60 Cm

“Masyarakat tetap waspada, menjaga kesehatan dan mematuhi protokol yang dianjurkan oleh pemerintah. Dengan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat ancaman virus baru dapat ditangani dengan baik dan cepat,” pungkasnya. (ndo)

Terpopuler

Artikel Terbaru