27.3 C
Jakarta
Thursday, April 17, 2025

Jalan Menuju Dermaga Feri di Pulpis akan Diperlebar

PULANG PISAU, PROKALTENG.CO – Pemerintah terus mematangkan
peningkatan infrastruktur perhubungan di kabupaten Pulang Pisau. Khususnya
terkait pembangunan dermaga feri sebagai penopang program food estate.

Sebagaimana diketahui, tahun ini
pemerintah akan membangun enam titik dermaga feri. Yakni; dermaga Mintin-Anjir
Sampit, dermaga feri Maliku-Badirih dan dermaga Palampahen-Pangkoh Hulu.

Bahkan Rabu (10/3) lalu, Balai
Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) dan
Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah Kalteng Kementerian
Perhubungan melakukan peninjauan jalan dan lokasi pembangunan dermaga.

Dalam kunjungan itu BBPJN dan
BPTD Kalteng didampingi pejabat dari DPUPR, Dinas Perhubungan Pulang Pisau
camat dan kepala desa setempat.

“Saat dilakukan peninjauan
lapangan, nanti untuk jalan menuju feri Mintin dan Anjir Sampit akan dilebarkan
tiga meter. Sehingga mobil lebih nyaman berselisihan,” kata Plt Kepala Dishub
Pulang Pisau Dr Supriyadi, Kamis (11/3).

Baca Juga :  Aspek Penanggulangan Untuk Kurangi Dampak Risiko Bencana

Selanjutnya, kata dia, peningkatan
jalan juga akan dilakukan di ruas jalan menuju feri Maliku sepanjang lima
kilometer dan jalan menuju dermaga feri Pangkoh Hulu dekat kantor camat
sepanjang dua kilometer juga akan ditingkatkan.

“Untuk pembangunan enam titik
dermaga itu ditargetkan rampung pada November mendatang. Untuk peningkatan
jalan akan mengikuti,” ucap Supriyadi.

Dia mengungkapkan, jantung jalur
food estate menuju pelabuhan Bahaur yakni dari dermaga feri Palampahen-Pangkoh
Hulu dan Badirih-Maliku. “Dengan terbukanya akses tersebut diharapkan akan
memperlancar mobilisasi dari dan ke kawasan food estate,” tandasnya.

PULANG PISAU, PROKALTENG.CO – Pemerintah terus mematangkan
peningkatan infrastruktur perhubungan di kabupaten Pulang Pisau. Khususnya
terkait pembangunan dermaga feri sebagai penopang program food estate.

Sebagaimana diketahui, tahun ini
pemerintah akan membangun enam titik dermaga feri. Yakni; dermaga Mintin-Anjir
Sampit, dermaga feri Maliku-Badirih dan dermaga Palampahen-Pangkoh Hulu.

Bahkan Rabu (10/3) lalu, Balai
Besar Pelaksana Jalan Nasional (BBPJN) wilayah Kalimantan Tengah (Kalteng) dan
Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah Kalteng Kementerian
Perhubungan melakukan peninjauan jalan dan lokasi pembangunan dermaga.

Dalam kunjungan itu BBPJN dan
BPTD Kalteng didampingi pejabat dari DPUPR, Dinas Perhubungan Pulang Pisau
camat dan kepala desa setempat.

“Saat dilakukan peninjauan
lapangan, nanti untuk jalan menuju feri Mintin dan Anjir Sampit akan dilebarkan
tiga meter. Sehingga mobil lebih nyaman berselisihan,” kata Plt Kepala Dishub
Pulang Pisau Dr Supriyadi, Kamis (11/3).

Baca Juga :  Aspek Penanggulangan Untuk Kurangi Dampak Risiko Bencana

Selanjutnya, kata dia, peningkatan
jalan juga akan dilakukan di ruas jalan menuju feri Maliku sepanjang lima
kilometer dan jalan menuju dermaga feri Pangkoh Hulu dekat kantor camat
sepanjang dua kilometer juga akan ditingkatkan.

“Untuk pembangunan enam titik
dermaga itu ditargetkan rampung pada November mendatang. Untuk peningkatan
jalan akan mengikuti,” ucap Supriyadi.

Dia mengungkapkan, jantung jalur
food estate menuju pelabuhan Bahaur yakni dari dermaga feri Palampahen-Pangkoh
Hulu dan Badirih-Maliku. “Dengan terbukanya akses tersebut diharapkan akan
memperlancar mobilisasi dari dan ke kawasan food estate,” tandasnya.

Terpopuler

Artikel Terbaru