27.1 C
Jakarta
Saturday, April 27, 2024

Dokter Mul: Jangan Takut Mantan Pasien Positif Covid-19

PULANG PISAU – Juru Bicara
Gugus Tugas Penanganan Percepatan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Pulang Pisau dr
Muliyanto Budihardjo minta kepada masyarakat untuk tidak takut terhadap pasien
positif Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh.

Karena, kata Mul—sapaan
akrab Muliyanto Budihardjo, pasien yang sudah dinyatakan sembuh itu secara
medis bisa dipertanggungjawabkan. “Pasien yang sudah dinyatakan sembuh itu
sudah melalui pemeriksaan sesuai standar protokol kesehatan Covid-19.
Masyarakat tidak perlu takut,” tegasnya, Kamis (4/6).

Hal ini
disampaikan Mul menyikapi masih adanya masyarakat yang takut menerima mantan
pasien positif Covid-19. Bahkan masyarakat cenderung mengucilkan mantan pasien
itu.

 â€œJustru pemerintah menganjurkan mereka (mantan
pasien positif Covid-19) menjadi pendonor darah. Karena mereka bisa membantu
penyembuhan orang yang terkena Covid-19. Sebab mereka sudah mempunyai
antibodi,” ungkapnya.

Baca Juga :  207 Sekolah di Pulpis Disetujui Laksanakan PTM Terbatas

Seharusnya,
lanjut dia, mantan pasien Covid-19 itu bisa dijadikan pahlawan. “Karena mereka
bisa memberikan imunitas kepada orang lain melalui donor darah itu. Jadi
masyarakat tidak perlu takut,” bebernya.

Mul tidak
menampik, orang yang sudah pernah terjangkit Covid-19 bisa terjangkit lagi.
“Peluang mereka terjangkit itu lebih kecil dari orang yang belum pernah
terjangkit. Mereka bisa terjangkit kalau serangan virus itu luar biasa atau ada
jenis baru,” tandasnya.

PULANG PISAU – Juru Bicara
Gugus Tugas Penanganan Percepatan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Pulang Pisau dr
Muliyanto Budihardjo minta kepada masyarakat untuk tidak takut terhadap pasien
positif Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh.

Karena, kata Mul—sapaan
akrab Muliyanto Budihardjo, pasien yang sudah dinyatakan sembuh itu secara
medis bisa dipertanggungjawabkan. “Pasien yang sudah dinyatakan sembuh itu
sudah melalui pemeriksaan sesuai standar protokol kesehatan Covid-19.
Masyarakat tidak perlu takut,” tegasnya, Kamis (4/6).

Hal ini
disampaikan Mul menyikapi masih adanya masyarakat yang takut menerima mantan
pasien positif Covid-19. Bahkan masyarakat cenderung mengucilkan mantan pasien
itu.

 â€œJustru pemerintah menganjurkan mereka (mantan
pasien positif Covid-19) menjadi pendonor darah. Karena mereka bisa membantu
penyembuhan orang yang terkena Covid-19. Sebab mereka sudah mempunyai
antibodi,” ungkapnya.

Baca Juga :  207 Sekolah di Pulpis Disetujui Laksanakan PTM Terbatas

Seharusnya,
lanjut dia, mantan pasien Covid-19 itu bisa dijadikan pahlawan. “Karena mereka
bisa memberikan imunitas kepada orang lain melalui donor darah itu. Jadi
masyarakat tidak perlu takut,” bebernya.

Mul tidak
menampik, orang yang sudah pernah terjangkit Covid-19 bisa terjangkit lagi.
“Peluang mereka terjangkit itu lebih kecil dari orang yang belum pernah
terjangkit. Mereka bisa terjangkit kalau serangan virus itu luar biasa atau ada
jenis baru,” tandasnya.

Terpopuler

Artikel Terbaru