26.7 C
Jakarta
Thursday, October 31, 2024

Pj Bupati Lamandau Dorong Kebersamaan Melalui Jalan Santai

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Bupati Lamandau, Said Salim, bersama Dandim 1017 Lamandau dan Kajari Lamandau, turut meramaikan Jalan Santai dan Silaturahmi Kebangsaan dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Korem 102/Panju Panjung. Kegiatan berlangsung di Lapangan Makorem 102/Pjg baru-baru ini.

Acara yang dibuka oleh Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, ini juga dihadiri oleh Pangdam XII/Tanjung Pura, Danrem 102/Pjg, serta unsur Forkopimda Provinsi Kalteng, Kepala Perangkat Daerah, dan instansi vertikal lainnya.

Dalam sambutannya, PJ Bupati Said Salim menekankan pentingnya acara ini sebagai momentum untuk mempererat tali persaudaraan dan persatuan seluruh elemen masyarakat di Kalimantan Tengah.

“Kita semua harus bersinergi untuk menyukseskan agenda pembangunan Kalteng, termasuk Pilkada Serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang,” ujarnya kepada wartawan pada Senin (28/10/2024).

Baca Juga :  Safari Ramadan, Pj Bupati Lamandau Serahkan Bantuan Hibah Rumah Ibadah

Said Salim berharap kehadirannya di acara tersebut dapat menjaga silaturahmi antar unsur pimpinan dan memperlancar proses menjelang Pilkada 2024.

“Semoga kegiatan ini dapat berjalan aman dan lancar,” tambahnya.

Sementara itu, Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Iwan Setiawan, juga mengucapkan terima kasih kepada unsur Forkopimda, terutama Gubernur Kalteng, dan seluruh masyarakat yang telah bersinergi dalam mendukung kegiatan pemerintah pusat dan daerah.

“Terima kasih atas kerjasama dan dukungan yang telah diberikan dalam pelaksanaan program TNI Angkatan Darat,” tuturnya.

Dengan kegiatan ini, diharapkan semakin terbangun solidaritas dan kebersamaan di kalangan masyarakat Kalimantan Tengah. (mmckalteng)

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Bupati Lamandau, Said Salim, bersama Dandim 1017 Lamandau dan Kajari Lamandau, turut meramaikan Jalan Santai dan Silaturahmi Kebangsaan dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Korem 102/Panju Panjung. Kegiatan berlangsung di Lapangan Makorem 102/Pjg baru-baru ini.

Acara yang dibuka oleh Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran, ini juga dihadiri oleh Pangdam XII/Tanjung Pura, Danrem 102/Pjg, serta unsur Forkopimda Provinsi Kalteng, Kepala Perangkat Daerah, dan instansi vertikal lainnya.

Dalam sambutannya, PJ Bupati Said Salim menekankan pentingnya acara ini sebagai momentum untuk mempererat tali persaudaraan dan persatuan seluruh elemen masyarakat di Kalimantan Tengah.

“Kita semua harus bersinergi untuk menyukseskan agenda pembangunan Kalteng, termasuk Pilkada Serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang,” ujarnya kepada wartawan pada Senin (28/10/2024).

Baca Juga :  Safari Ramadan, Pj Bupati Lamandau Serahkan Bantuan Hibah Rumah Ibadah

Said Salim berharap kehadirannya di acara tersebut dapat menjaga silaturahmi antar unsur pimpinan dan memperlancar proses menjelang Pilkada 2024.

“Semoga kegiatan ini dapat berjalan aman dan lancar,” tambahnya.

Sementara itu, Pangdam XII/Tpr, Mayjen TNI Iwan Setiawan, juga mengucapkan terima kasih kepada unsur Forkopimda, terutama Gubernur Kalteng, dan seluruh masyarakat yang telah bersinergi dalam mendukung kegiatan pemerintah pusat dan daerah.

“Terima kasih atas kerjasama dan dukungan yang telah diberikan dalam pelaksanaan program TNI Angkatan Darat,” tuturnya.

Dengan kegiatan ini, diharapkan semakin terbangun solidaritas dan kebersamaan di kalangan masyarakat Kalimantan Tengah. (mmckalteng)

Terpopuler

Artikel Terbaru