27.5 C
Jakarta
Saturday, May 4, 2024

Biaya Pengamanan Pilkada Lamandau Capai Rp 8,5 Miliar

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Pemilihan Umum (Pemilu) Kepala Daerah Lamandau sudah semakin dekat. Untuk kelancaran pelaksanaan pesta demokrasi memilih pemimpin daerah tersebut, tidak lama ini telah dilakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Kepada Polres Lamandau, Kodim 1017/Lmd dan Polisi Militer Daerah Militer XII/Tanjungpura.

“Hibah dalam bentuk uang yang bersumber dari APBD dimaksudkan dalam rangka penyelenggaraan pengamanan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Lamandau Tahun 2024,” ujar Penjabat (Pj) Bupati, Lamandau Lilis Suriani, Kamis (25/4).

Ia pun mengharapkan dengan ditandatanganinya NPHD ini sinergitas antara Polres Lamandau, Kodim 1017/Lmd, dan Polisi Militer Daerah Militer XII/Tanjungpura semakin meningkat.

“Kita akan memasuki pemilihan bupati dan wakil bupati serentak pada bulan November 2024. Diperlukan sinergitas dalam menciptakan situasi yang aman, tentram, tertib, dan kondusif. Saya harap melalui penandatanganan NPHD ini dapat meningkatkan sinergitas kita bersama dalam menjaga Kabupaten Lamandau,” tuturnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Silaturahmi dengan PWI Lamandau, Minta Dukungan Insan Pers

Lilis menyebutkan, jumlah dana hibah yang diserahkan kepada Kodim 1017/LMD  adalah sebesar Rp 3 miliar. Kemudian untuk Polisi Militer Daerah Militer XII/Tanjungpura sebesar Rp 283.160.000. Sedangkan untuk Polres Lamandau sebesar Rp 5,5 miliar.

“Dana hibah ini digunakan untuk membiayai pelaksanaan pengamanan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah Lamandau tahun 2024 mulai dari tahapan persiapan, penyelanggaraan hingga berakhirnya proses pemilihan,” tandasnya. (bib)

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Pemilihan Umum (Pemilu) Kepala Daerah Lamandau sudah semakin dekat. Untuk kelancaran pelaksanaan pesta demokrasi memilih pemimpin daerah tersebut, tidak lama ini telah dilakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Kepada Polres Lamandau, Kodim 1017/Lmd dan Polisi Militer Daerah Militer XII/Tanjungpura.

“Hibah dalam bentuk uang yang bersumber dari APBD dimaksudkan dalam rangka penyelenggaraan pengamanan pemilihan bupati dan wakil bupati Kabupaten Lamandau Tahun 2024,” ujar Penjabat (Pj) Bupati, Lamandau Lilis Suriani, Kamis (25/4).

Ia pun mengharapkan dengan ditandatanganinya NPHD ini sinergitas antara Polres Lamandau, Kodim 1017/Lmd, dan Polisi Militer Daerah Militer XII/Tanjungpura semakin meningkat.

“Kita akan memasuki pemilihan bupati dan wakil bupati serentak pada bulan November 2024. Diperlukan sinergitas dalam menciptakan situasi yang aman, tentram, tertib, dan kondusif. Saya harap melalui penandatanganan NPHD ini dapat meningkatkan sinergitas kita bersama dalam menjaga Kabupaten Lamandau,” tuturnya.

Baca Juga :  Pj Bupati Silaturahmi dengan PWI Lamandau, Minta Dukungan Insan Pers

Lilis menyebutkan, jumlah dana hibah yang diserahkan kepada Kodim 1017/LMD  adalah sebesar Rp 3 miliar. Kemudian untuk Polisi Militer Daerah Militer XII/Tanjungpura sebesar Rp 283.160.000. Sedangkan untuk Polres Lamandau sebesar Rp 5,5 miliar.

“Dana hibah ini digunakan untuk membiayai pelaksanaan pengamanan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah Lamandau tahun 2024 mulai dari tahapan persiapan, penyelanggaraan hingga berakhirnya proses pemilihan,” tandasnya. (bib)

Terpopuler

Artikel Terbaru