Site icon Prokalteng

Bupati Lamandau Berikan Alat Bantu Kaki Palsu dan Alat Pendengar

Bupati Lamandau Hendra Lesmana. Menyerahkan alat bantu kepada Lansis di GPU Lantang Torang. (Foto: Bib/Free)

Bupati Lamandau Hendra Lesmana. Menyerahkan alat bantu kepada Lansis di GPU Lantang Torang. (Foto: Bib/Free)

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Memperingati Hari Lanjut Usia Nasional Tahun 2023, Bupati Lamandau Hendra Lesmana, Berikan Bantuan Kaki Palsu dan Alat Pendengar kepada Lansia di wilayah Kabupaten Lamandau, Kamis (22/6/2023).

“Hari Lanjut usia setiap tahunnya selalu diperingati. Dan mendapat perhatian khusus dari Pemerintah. Kita tentunya menyadari. Bahwa bangsa kita adalah bangsa yang sangat menghargai. Dan menjunjung tinggi harkat dan martabat orang tua. Artinya. Pemerintah memiliki mandat mulia untuk mensejahterakan lansia, berpihak pada hak-hak lansia serta menjamin kehidupan lansia lebih baik,” Hendra Lesmana.
Bupati menyampaikan, Penanganan permasalahan lanjut usia di Kabupaten Lamandau. Tidak mungkin dilaksanakan oleh Pemerintah sendiri. Akan tetapi dilaksanakan secara sinergis antara Pemerintah, dunia usaha dan penyambungan elemen masyarakat, melalui budaya dan nilai-nilai sosial yang ada di masyarakat.

“Salah satunya melalui kepedulian keluarga, terhadap anggota yang sudah memasuki usia lanjut,” ucap Hendra.

Bupati berharap. Dengan adanya bantuan ini bisa membantu. dan meringankan aktivitas mereka dan dapat bermanfaat bagi Lansia yang membutuhkan. Pada kesempatan tersebut. Bupati menyerahkan bantuan dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Lamandau, Alat Bantu kaki palsu serta alat pendengar dan paket sembako. (Bib/Free)

Exit mobile version