NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Mewakili Penjabat (Pj) Bupati Lamandau, Sekretaris Daerah M.Irwansyah mengikuti rapat koordinasi bersama Kementerian Dalam Negeri (Mendagri) secara virtual di Ruang Rapat Bupati Lamandau.
Menurut Irwansyah, pembahasan rakor ini adalah pengupayaan langkah konkret pengendalian inflasi di daerah tahun 2025. Turut mendampingi Sekretaris Daerah, perwakilan Forkopimda, Kepala OPD, perwakilan OPD, dan BPS Lamandau.
Rakor dipimpin langsung Plt Sekjen Kementerian Dalam Negeri, Tomsi Tohir, didampingi Deputi II Bidang Pertanian dan Pangan diwakili KSP Edi Puryono, Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini, Direktur Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan Bappanas Maino Dwi Hartono.
Diakatakan, Irwansyah, Plt Sekjen Kemendagri, Tomsi Tohir mengatakan, bahwa selama 1 tahun koordinasi bersama dalam pengendalian inflasi ditutup satu tahun itu dengan angka sebesar 1,575. Ini merupakan angka terbaik yang pernah dicapai.
“Tentunya ini berkat kerjasama kita dan saya ucapkan terimakasih kepada kementerian, lembaga, Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota, Forkopimda dan utamanya seluruh TIPD,”ungkap Tomsi Tohir dikutip Sekda Lamandau, Kamis (16/1).
Sementara menurut Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS RI, Pudji Ismartini, bahwa dalam tinjauan inflasi dan indeks perkembangan harga untuk Minggu ke-2 Januari ini, per inflasi tahun kalender Desember 2024.
“Dimana selama tiga bulan terakhir, inflasi secara y-to-d mengalami kenaikan. Kondisi tersebut sejalan dengan peningkatan inflasi secara bulanan sejak Oktober-Desember 2024,”ujarnya.
Dijelaskannya lagi, bahwa pada Desember 2024, secara bulanan Indonesia mengalami inflasi sebesar 0,444 dan sepanjang tahun 2024 terjadi Inflas sebesaer 1.574.
Diantaranya komponen inti memberikan andil sebesar 1, 444, komponen harga diatur pemerintah memberikan andil sebesar 0,114, serta komponen bergejolak memberikan andil 0,025.
Kemudian dalam rapat itu, paparan dilanjut dari Kementerian Pertanian, Kementerian Perdagangan, dan beberapa instansi terkait lainnya mengenai kondisi terkini inflasi di Indonesia. (bib)