SAMPIT, PROKALTENG.CO – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur kembali melakukan pergeseran pejabat tinggi pratama ,pada Jumat (14/11). Bupati Kotim, Halikinnor, menegaskan bahwa rotasi ini merupakan lanjutan dari rangkaian pelantikan sebelumnya, namun baru dapat dilaksanakan setelah izin resmi dari Kementerian Dalam Negeri diterbitkan.
Ada tiga kepala dinas yang dilantik di ruang Anggrek Tewu kantor Setda Kotim itu. Pertama, Wiyono yang semula menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) bergeser menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil).
Kedua, Agus Tripurna Tangkasiang yang semula menjabat sebagai Kepala Disdukcapil bergeser menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan.
Ketiga, Muhammad Irfansyah yang semula menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan (Disdik), bergeser menjadi Kepala Dispora. Sementara itu Yolanda ditugaskan sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Disdik Kotim.
Halikinnor menjelaskan bahwa proses pelantikan jabatan Kadis Dukcapil berbeda dengan perangkat daerah lainnya, karena membutuhkan persetujuan khusus dari Mendagri. Saat agenda pelantikan awal digelar, SK yang diperlukan belum diterbitkan sehingga pelantikannya harus ditunda.
“Sebenarnya rangkaian pelantikan ini khusus untuk kepala dinas kependudukan dan catatan sipil itu harus ada izin khusus dari Menteri Dalam Negeri. Pada saat kita mau pelantikan waktu itu, izin itu belum keluar sehingga tertunda. Baru beberapa hari lalu keluar, makanya bisa kita laksanakan hari ini,” ujar Halikinnor.
Bupati menekankan bahwa rotasi pejabat ini merupakan langkah pemerintah daerah untuk memperkuat kinerja organisasi, terlebih di tengah kondisi rasionalisasi anggaran yang sedang berlangsung.
Dengan tantangan keterbatasan pegawai dan anggaran, ia berharap pejabat yang dilantik mampu menunjukkan kinerja maksimal melalui inovasi dan kreativitas.
“Ini sudah yang ketiga kali kita lakukan. Dengan kondisi pegawai kurang, anggaran tidak cukup, tapi kinerja harus tetap dicapai. Itu hanya bisa dilakukan dengan inovasi dan ide-ide cemerlang,” tegasnya.
Dalam arahannya, Halikinnor juga mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Ia berharap kehadiran pejabat baru mampu membawa perubahan positif bagi perangkat daerah yang dipimpin, sekaligus meningkatkan hasil kerja yang berdampak pada kemajuan Kotim.
“Saya mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Semoga kinerja perangkat daerah yang saudara pimpin dapat menjadi lebih baik lagi dengan memberikan outcome yang semakin memajukan Kotawaringin Timur,” katanya.
Ia menambahkan bahwa jabatan yang diemban merupakan amanah besar yang tidak hanya dipertanggungjawabkan kepada pimpinan dan masyarakat, tetapi juga di hadapan Tuhan Yang Maha Kuasa.
Karena itu, Halikinnor meminta seluruh pejabat untuk menjaga integritas, menghindari penyalahgunaan wewenang, dan menjadi teladan bagi seluruh jajaran di unit kerja masing-masing.
“Jabatan itu amanah besar. Bekerjalah dengan sepenuh hati, jaga integritas, hindari penyalahgunaan wewenang, dan berikan contoh teladan,” tutupnya. (mif)


