KUALA KAPUAS,PROKALTENG.CO – Wakil Bupati (Wabup) Kapuas menutup secara resmi Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Kapuas XII tahun 2025 yang berlangsung di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas, Senin (27/10) sore.
Dalam ajang olahraga dua tahunan ini, Kontingen Kecamatan Selat tampil sebagai juara umum dengan perolehan 37 medali emas, 34 perak, dan 28 perunggu. Wabup menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas semangat juang serta sportivitas yang ditunjukkan seluruh atlet, pelatih, dan ofi sial selama pelaksanaan Porkab.
“Ajang Porkab tidak hanya menunjukkan siapa yang tercepat, terkuat, atau tertangguh, tetapi juga memperlihatkan bahwa semangat persaudaraan dan persatuan adalah kemenangan sejati,” ujar Dodo.
Dia mengungkapkan, Porkab XII menjadi wadah pembinaan dan pencarian atlet muda potensial yang diharapkan mampu membawa nama Kabupaten Kapuas di tingkat provinsi bahkan nasional.
Dia berharap agar para atlet muda terus dibina dan diberikan dukungan oleh KONI serta pengurus cabang olahraga, sehingga prestasi yang diraih tidak berhenti di Porkab.
“Saya berharap kepada KONI dan seluruh cabang olahraga untuk terus membina dan mendampingi para atlet agar prestasi yang telah diraih tidak berhenti di sini, tetapi terus berlanjut dan berkembang,” pesannya.
Dodo juga menyampaikan ucapan selamat kepada para atlet yang meraih prestasi. Dia juga berharap, kemenangan ini menjadi motivasi untuk menorehkan hasil lebih baik di masa mendatang.
Sementara bagi yang belum berhasil, ia mengingatkan agar tidak berkecil hati, karena kegagalan adalah awal dari kemenangan yang lebih besar.
“Semoga semangat Porkab ini tidak berhenti di arena olahraga, tetapi terus hidup di tengah masyarakat kita semangat untuk bekerja keras, bersatu, dan memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Kapuas tercinta,” tutupnya.
Seusai penutupan, Ketua KONI Kabupaten Kapuas Septedy mengungkapkan, melalui Porkab pihaknya bias melihat sejauh mana pembinaan olahraga di masingmasing kecamatan.
“Ini akan terus kami evaluasi, sehingga pembinaan di kecamatan bisa semakin merata dan meningkat,” kata Septedy. Dia berharap event tersebut tiga tahun ke depan bisa dilaksanakan kembali.
“Karena Porkab adalah ajang seleksi atlet untuk mengikuti Porprov. Para juara Porkab nanti akan mengikuti pemusatan latihan di masing-masing cabang olahraga untuk persiapan mengikuti Porprov,” tandasnya. (art/kpg)
