BUNTOK, KALTENGPOS.CO– Bupati Barsel H.Eddy
Raya Samsuri ST meminta dan berharap, agar jangan sampai terjadi penumpukan
anggaran di akhir tahun 2020. “Saya imbau agar Perangkat Daerah (PD) bisa
mengelola anggaran secara efektif dan efisien,†pintanya, Jumat (25/9).
Bupati mengatakan, dengan terjadinya penumpukan
anggaran diakhir tahun, hal itu membuktikan bahwa penyerapan anggaran tidak
sehat. Dari segi manapun, tetap saja berdampak negatif.
Penyerapan anggaran yang rendah diawal tahun
tambahnya, dan menumpuk di akhir tahun, jangan lah menjadi kebiasaan. “Sebab
hal itu akan berpengaruh terhadap kemajuan roda pembangunan daerah,â€ungkapnya.
Dikatakan bupati, di dalam Dokumen Pengguna Anggaran (DPA),
telah termuat nilai nominal belanja PD hingga tujuan yang ingin dicapai, dalam
pelayanan kepada masyarakat.
“Maka dari itu kelolalah anggaran seoptimal dan
semaksimal mungkin, agar pelayanan bagi masyarakat benar-benar maksimal pula,â€
pintanya.
Ia meminta, agar pengelola keuangan terus meningkatkan
kompetensi dan tanggung jawab, agar tercipta transparansi dan akuntabilitas
dalam pengelolaanya. PD dan satuan kerja Instansi vertikal yang ada di daerah
lanjutnya, juga diminta membangun sinergitas dan mencurahkan segala daya upaya.
“Karena tujuan dari
semuanya itu untuk merangsang pergerakan ekonomi di kabupaten Barsel agar lebih
maju, dan mampu sejajar dengan daerah lainnya,â€ucapnya.