Jumlah pengguna angkutan laut diprediksi naik tajam pada momen
libur Natal 2019 dan Tahun Baru (Nataru) 2020. Estimasinya jumlah pengguna
mencapai 1.191.786 orang.
Terkait hal itu, Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut
Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan
(Kemenhub) Wisnu Handoko menuturkan, kenaikan diperkirakan terjadi sepanjang
libur Nataru. Yakni mulai dari 18 Desember 2019 sampai 8 Januari 2020. Dengan
puncaknya pada 21 Desember untuk periode pra-Natal, 28 Desember pada periode
Natal dan Tahun Baru, serta 4 Januari 2020 periode pasca Tahun Baru.
“Kami meprediksi adanya lonjakan penumpang sebesar 1,84 persen
atau 1.191.786 orang dari tahun sebelumnya,†ujarnya di Jakarta, Kamis (21/11).
Wisnu mengatakan, pihaknya sudah melakukan langkah antisipasi
untuk momen Nataru kali ini. Terlebih, pada angkutan laut di kawasan Indonesia
Timur. Ditjen Perhubungan Laut telah menyiapkan 1.293 kapal dengan kapasitas
3.415.838 penumpang untuk melayani penumpang sepanjang masa libur Nataru.
Selain itu, Ditjen Perhubungan Laut juga akan melaksanakan
pemantauan dengan menggelar Posko Penyelenggaraan Angkutan Laut Natal 2019 dan
Tahun Baru 2020. Posko didirikan di 51 pelabuhan di Indonesia guna memastikan
penumpang dapat dilayani dengan baik.
Lonjakan penumpangjuga diprediksi terjadi pada moda angkutan
kereta. Jumlah penumpang kereta api (KA) saat libur Nataru diperkirakan naik
hingga 4 persen dari kondisi normal.
Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI) Edi Sukmoro
mengatakan, pihaknya telah mengantisipasi adanya lonjakan tersebut. KAI sudah
menyiapkan 404 perjalanan kereta api, yang terdiri dari 374 KA Reguler dan 30
KA Nataru untuk momen libur panjang kali ini. Jumlah tersebut naik 2,5 persen
dari tahun lalu pada momen yang sama.
“KAI juga telah menyiapkan stasiun dan prasarana, untuk
mengantisipasi peningkatan penumpang saat libur Natal dan Tahun Baru nanti,â€
katanya.
Tiket tersebut saat ini sudah mulai dipesan. Seperti biasa,
tiket KA jarak jauh reguler dijual sejak H-30 sebelum keberangkatan. Sementara
untuk KA lokal, tiket dapat dipesan mulai H-7 keberangkatan. Tiket bisa dibeli
melalui aplikasi KAI Access, laman resmi kai.id, call center, atau 3 jam
sebelum keberangkatan di loket stasiun.(jpc)