Pemerintah Kota Porthcawl, Wales, Britania
Raya, punya cara tidak biasa untuk menangkal perilaku menyimpang di tempat
umum. Mereka berencana memasang toilet umum antiseks. Toilet-toilet tersebut
bakal dilengkapi sensor gerak untuk mendeteksi jumlah orang dan gerakan dalam
fasilitas umum itu.
Jika sensor terpicu, alarm berbunyi. Lalu, air
menyemprot dan pintu toilet secara otomatis terbuka. Alhasil, pelaku aksi
menyimpang bakal basah kuyup dan malu. Pemerintah juga akan memasang sensor
lain untuk mendeteksi orang merokok atau melakukan vandalisme di dalam toilet.(jpg)