PANGKALAN
BUN,KALTENGPOS.CO- Bupati Kotawaringin Barat Hj Nurhidayah menegaskan bahwa
peran serta kaum perempuan sangat berarti dalam mendukung jalannya pembangunan.
Untuk itu, hendaknya
para kaum perempuan terus menunjukkan kreatifnya untuk bisa sejajar dengan kaum
lelaki. Apalagi banyak hal yang bisa dilakukan demi membangun dan meneruskan
perjuangan hal-hal kaum perempuan.
Hal ini
disampaikan ketika membuka musyawarah daerah (musda) III Gabungan Organisasi
Wanita (GOW) Kotawaringin Barat belum lama ini.
“Kami
berharap Musda III menjadi momentum strategis dalam rangka menyusun program
kerja GOW ke depan. Semoga nantinya mampu terus memperjuangkan dan dapat
mendukung pembangunan di Kobar,”katanya.
Hj.
Nurhidayah berpesan, selama ini keberadaan segenap pengurus GOW mampu
meningkatkan peran serta perempuan dalam mengisi pembangunan di Kotawaringin
Barat.
Tentunya
bisa lebih ditingkatkan dan visa memberikan yang terbaik bagi daerahnya
sendiri. Selain itu juga mengajak untuk terus bersinergi dengan pemerintah
daerah dalam meningkatkan upaya pembinaan dan pemeliharaan persatuan dan
kesatuan antar organisasi wanita di Kobar.
“Semoga
seluruh anggota untuk senantiasa bergandengan tangan, untuk membesarkan nama
organisasi. Musda ini juga dapat menghasilkan keputusan-keputusan yang
bermanfaat,”ucapnya.