27.3 C
Jakarta
Friday, September 20, 2024

Dukung Perekonomian Daerah dengan Peningkatan Infrastruktur

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan mengajak pemerintah daerah dan dinas terkait untuk fokus pada peningkatan infrastruktur guna mendukung perekonomian wilayah.

Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Rahmanudin, menekankan pentingnya perhatian terhadap infrastruktur, khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) II yang meliputi Kecamatan Hanau, Seruyan Raya, Danau Seluluk, dan Danau Sembuluh.

“Meski kondisi jalan sudah cukup baik, masih ada ruang untuk peningkatan lebih lanjut. Kami berharap infrastruktur jalan dapat terus dikembangkan agar perekonomian masyarakat di Dapil II bisa berkembang lebih pesat,” jelas Rahmanudin.

Wakil rakyat dari Dapil II ini juga berharap agar aspirasi warga dapat lebih diperhatikan.

“Saya berharap kehadiran saya di legislatif dapat mengakomodir dan memperjuangkan aspirasi serta kebutuhan warga di Dapil II,” pungkasnya. (ais)

Baca Juga :  Warga Bataguh dan Tamban Catur Beri Dukungan Sugianto-Edy

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan mengajak pemerintah daerah dan dinas terkait untuk fokus pada peningkatan infrastruktur guna mendukung perekonomian wilayah.

Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Rahmanudin, menekankan pentingnya perhatian terhadap infrastruktur, khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) II yang meliputi Kecamatan Hanau, Seruyan Raya, Danau Seluluk, dan Danau Sembuluh.

“Meski kondisi jalan sudah cukup baik, masih ada ruang untuk peningkatan lebih lanjut. Kami berharap infrastruktur jalan dapat terus dikembangkan agar perekonomian masyarakat di Dapil II bisa berkembang lebih pesat,” jelas Rahmanudin.

Wakil rakyat dari Dapil II ini juga berharap agar aspirasi warga dapat lebih diperhatikan.

“Saya berharap kehadiran saya di legislatif dapat mengakomodir dan memperjuangkan aspirasi serta kebutuhan warga di Dapil II,” pungkasnya. (ais)

Baca Juga :  Warga Bataguh dan Tamban Catur Beri Dukungan Sugianto-Edy

Terpopuler

Artikel Terbaru