PALANGKA RAYA – Perayaan HUT Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya
diharapkan menjadi momentum
perubahan tatanan sosial ke arah yang lebih maju, sejahtera dan berkeadilan.
Wakil Wali Kota Palangka
Raya, Umi Mastikah mengatakan, perubahan dampaknya
bukan hanya untuk masyarakat kota
sendiri, tetapi juga daerah
sekitarnya.
“Hal ini sesuai peran Kota Palangka Raya sebagai pusat pertumbuhan
regional Kalteng,” katanya saat membuka acara festival masakan ikan lokal
Kota Palangka Raya tahun 2019 di di Jalan Brigjen Katamso Kota Palangka Raya,
Minggu (28/7/2019) pagi.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan
peringatan hari jadi bukan hanya sekedar untuk menghitung usia fisik kota.
Tetapi juga sarana untuk menakar prestasi dan memacu semangat berkarya.
“Hal tersebut melalui
komitmen menguatkan sinergi antar aparatur pemerintah dengan dunia usaha dan
masyarakat sesuai dengan falsafah Huma Betang,” tuturnya.
Ia juga mengatakan melalui
kerjasama antara unsur Pemko Palangka Paya, swasta dan masyarakat yang bahu
membahu membangun Kota Cantik Palangka Raya, menjadikan Kota Cantik semakin
semarak dan dikenal.
“Membangun kota itu tugas
kita bersama bukan hanya pemerintah,” pungkasnya. (atm/nto)