PALANGKA RAYA-Tren adanya
peningkatan kasus Covid-19 di Kota Cantik memang cukup menjadi perhatian
masyarakat Kota Cantik, akan tetapi hal tersebut juga tidak lain adalah buah hasil
dari rapid test dan tracking yang gencar dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemko)
Palangka Raya melalui tim gugus tugas setempat.
Walikota Palangka Raya,
Fairid Naparin menanggapi hal tersebut. Ia juga mengimbau kepada masyarakat,
agar tidak panik dan selalu berpikir positif di tengah pandemi saat ini dengan
tetap menerapkan protokol kesehatan.
“Harapan saya juga
besar, kapada masyarakat mohon jangan panik, tetap ikuti protokol dan jangan
sampai tidak memakai masker saat keluar rumah,” imbau Fairid Naparin,
Kamis (18/6).
Protokol kesehatan yang
dimasutnya adalah, seperti hal dengan memakai masker hingga, mencuci maupun
menghindari kerumunan.
Fairid menambahkan, bahwa ia
juga masih memonitor untuk kegiatan dari tim gugus tugas, bahkan ia
menceritakan bahwa pihaknya juga melakukan pembubaran terhadap masyarakat yang
masih berkerumun, maupun tidak menggunakan masker.
“Berkerumun dan tidak memakai masker
ataupun yang tidak memperhatikan protokol kesehatan itu tetap kita akan tegas,
selalu mengimbau mengedukasi serta membubarkan jika ada hal-hal demikian,”
pungkasnya.