PALANGKA
RAYA – Tim relawan sosialisasi Satgas Covid- 19 berkunjung ke runag jabatan
Wakil Wali Kota Palangka Raya, pada Rabu Sore (15/7). Relawan yang berkunjung
tersebut diantaranya dari MDMC, Pemuda Muhamadiyah, Nahdlatul Ulama, tim medis
dan tim sosialisasi.
Wakil
Wali Kota Palangka Raya Hj Umi Mastikah mengatakan, pada kesempatan tersebut,
dirinya memberikan suntikan motivasi dan semangat kepada anggota tim sosialisasi.
Menurutnya, sejauh ini tim sosialisasi telah melaksanakan sosialiasi secara
masif tanpa henti selama kurang lebih empat bulan terakhir.
“Saya
sangat mengapresiasi keikutsertaan relawan dalam melakukan pencegahan sebaran
Covid-19 di Kota Palangka Raya dan membantu kinerja tim gugus tugas untuk memutus
mata rantai sebaran Covid-19 di Kota Cantik,†ucap Umi.
Umi
mengungkapkan, selain memberikan motivasi pihaknya juga melakukan evaluasi dan
kegiatan sharing bersama tentang apa saja yang perlu diubah atau diperbaiki
mekanisme pelaksanaan sosialisasi. Selain itu pihaknya juga melakukan
koordinasi kepada tim sosialisasi tentang permasalahan, kendala dan kesulitan
apa saja yang dialami satgas sosialisasi selama melakukan kegiatannya kurang
lebih dalam waktu empat bulan ini.
Umi
menambahkan, dirinya meminta tim sosialisasi untuk menyosialisasikan kepada
masyarakat tentang adaptasi baru. “Saya berharap kekompakanan dan kesolitan tim
sosialisasi satgas Covid-19 Kota Palangka Raya dalam bertugas selalu terjaga. Selalu
semangat dalam bertugas serta jaga kondisi fisik dari pribadi masing-masing,â€
pungkasnya.