26.7 C
Jakarta
Saturday, April 19, 2025

Pemko Segera Perbaiki Sekolah yang Terbakar

PALANGKA
RAYA – Mewakili Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, Sekda Kota Palangka
Raya Hera Nugrahayu meninjau langsung SDN-2 Panarung yang terbakar pada Selasa
lalu (14/1). Saat itu, amukan api menghanguskan lima bangunan yang terdiri dari
ruang guru, ruang rapat, ruang guru Islam, rumah penjaga sekolah dan WC sekolah.

Usai
meninjau, sekda menyampaikan, pemko akan segera melakukan pembangunan dan
perbaikan kembali bangunan yang terbakar, agar proses belajar mengajar tidak
terganggu. Menurutnya, sebagai tindak lanjut bangunan sekolah yang terbakar,
pemko melalui Disdik akan segera melakukan perbaikan dan membangun ruangan yang
terbakar, agar tidak mengganggu aktivitas belajar peserta didik.

“Langkah
selanjutnya yang akan dilakukan adalah melihat seberapa parah bangunnya (Yang
terbakar, red), sehingga bisa ditetapkan bahan bangunan yang perlu disediakan
nantinya,” ucapnya.

Baca Juga :  Raungan Semangat Membangun Bangsa Menggema di Lokasi TMMD 108

Ia
menegaskan, dengan adanya kejadian ini, proses belajar mengajar tidak
terganggu, dan tetap seperti biasa. Ia berharap masalah kebakaran ini tidak
akan terulang kembali. Ia meminta pihak sekolah selalu melakukan pengecekan
terhadap kondisi sekolah, misalnya seperti aliran listrik. Apabila adanya
gangguan, ia meminta untuk segera ditangani.

“Untuk
proses selanjutnya baik itu berkaitan dengan penyelidikan dan pemeriksaan, itu
semua diserahkan kepada pihak yang berwajib, untuk mengusut tuntas atas
kejadian yang menimpa sekolah yang terbakar ini,” ungkapnya. (*yud/ami/iha/CTK)

PALANGKA
RAYA – Mewakili Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, Sekda Kota Palangka
Raya Hera Nugrahayu meninjau langsung SDN-2 Panarung yang terbakar pada Selasa
lalu (14/1). Saat itu, amukan api menghanguskan lima bangunan yang terdiri dari
ruang guru, ruang rapat, ruang guru Islam, rumah penjaga sekolah dan WC sekolah.

Usai
meninjau, sekda menyampaikan, pemko akan segera melakukan pembangunan dan
perbaikan kembali bangunan yang terbakar, agar proses belajar mengajar tidak
terganggu. Menurutnya, sebagai tindak lanjut bangunan sekolah yang terbakar,
pemko melalui Disdik akan segera melakukan perbaikan dan membangun ruangan yang
terbakar, agar tidak mengganggu aktivitas belajar peserta didik.

“Langkah
selanjutnya yang akan dilakukan adalah melihat seberapa parah bangunnya (Yang
terbakar, red), sehingga bisa ditetapkan bahan bangunan yang perlu disediakan
nantinya,” ucapnya.

Baca Juga :  Raungan Semangat Membangun Bangsa Menggema di Lokasi TMMD 108

Ia
menegaskan, dengan adanya kejadian ini, proses belajar mengajar tidak
terganggu, dan tetap seperti biasa. Ia berharap masalah kebakaran ini tidak
akan terulang kembali. Ia meminta pihak sekolah selalu melakukan pengecekan
terhadap kondisi sekolah, misalnya seperti aliran listrik. Apabila adanya
gangguan, ia meminta untuk segera ditangani.

“Untuk
proses selanjutnya baik itu berkaitan dengan penyelidikan dan pemeriksaan, itu
semua diserahkan kepada pihak yang berwajib, untuk mengusut tuntas atas
kejadian yang menimpa sekolah yang terbakar ini,” ungkapnya. (*yud/ami/iha/CTK)

Terpopuler

Artikel Terbaru