PALANGKA RAYA, KALTENGPOS.CO –Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Tim
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 melakukan rapid test sebagai screening atau filter awal bagi warga berisiko. Kegiatan tersebut dilakukan di Asrama Haji Kota Palangka
Raya Jalan G. Obos, Rabu (15/7) siang.
Kegiatan ini sedikit
berbeda dengan kegiatan sebelumnya. Karena setelah dilakukan pemeriksaan rapid
tes, jika ditemukan  hasil reaktif, maka akan langsung dilanjutkan ke tahap test PCR atau swab.
Juru Bicara Gugus
Tugas Covid-19 Kota Palangka Raya, Murni D. Djinu, membenarkan adanya kegiatan
tersebut. Menurutnya Tim Gugus Tugas melakukan rapid test dan swab kepada warga
Kota Palangka Raya.
“Ya, di asrama haji kabarnya begitu. Ini kita harapkan yang reaktif di-rapid test langsung melakukan test swab. Baik di Asrama Haji maupun di RSUD Kota Palangka Raya,”
kata Murni.
Pantauan kaltengpos.co
di lokasi kegiatan, puluhan warga ikut dalam kegiatan tersebut.
Petugas kesehatan dengan dilengkapi alat
pelindung diri (APD)
lengkap pun tampak memeriksa satu per satu orang secara bergantian.
Hingga berita ini dimuat, kegiatan pemeriksaan masih berlangsung.Â