28.9 C
Jakarta
Wednesday, April 16, 2025

Asap Makin Tebal, Disdik Kota Liburkan Sekolah TK Hingga SMP

PALANGKA RAYA – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya akhirnya memutuskan untuk meliburkan
kegiatan belajar mengajar di sekolah pada Senin (12/8/2109).

Kepala Dinas Pendidikan Kota
Palangka Raya, Sahdin Hasan mengatakan, keputusan tersebut diambil setelah memerhatikan keadaan asap di Kota Palangka Raya yang semakin
tebal.

“Mencermati udara dan asap
mulai tadi malam sampai dengan pagi ini pukul 06.30 WIB, kondisi dari udara
berdasarkan alat pengukur Indeks Standar Pencemaran Udara atau ISPU di Bundaran
Besar Palangka Raya menunjukan udara membahayakan,” kata Sahdin Hasan
kepada kaltengpos.co, Senin
(12/8/2019).

Berdasarkan hal tersebut, ia
mengatakan dalam rangka mengurangi akibat dari kabut asap, makan pihaknya
memutuskan untuk meliburkan sekolah, mulai dari TK sampai dengan SMP di Kota
Palangka Raya.

Baca Juga :  Dinkes Kapuas Siapkan 13 Buah Rumah Tunggu Kelahiran

“Ini langkah kami untuk hari
ini. Untuk kelanjutan besok kami masih melihat keadaan asap selanjutnya,”
ujarnya.

Ia mengakui karena keadaan asap
dan udara yang bersifat fluktuatif, pihaknya belum bisa memastikan keputusan
untuk besok. Jika keadaan besok mulai cerah maka pihaknya akan sesuaikan dengan
kondisi tersebut.

“Kami tidak bisa
berandai-andai tindakan untuk besom, kami akan lihat situasi dan kondisi secara
faktual besok, yang jelas hari ini kami liburkan,” tuturnya. (atm/nto)

PALANGKA RAYA – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya akhirnya memutuskan untuk meliburkan
kegiatan belajar mengajar di sekolah pada Senin (12/8/2109).

Kepala Dinas Pendidikan Kota
Palangka Raya, Sahdin Hasan mengatakan, keputusan tersebut diambil setelah memerhatikan keadaan asap di Kota Palangka Raya yang semakin
tebal.

“Mencermati udara dan asap
mulai tadi malam sampai dengan pagi ini pukul 06.30 WIB, kondisi dari udara
berdasarkan alat pengukur Indeks Standar Pencemaran Udara atau ISPU di Bundaran
Besar Palangka Raya menunjukan udara membahayakan,” kata Sahdin Hasan
kepada kaltengpos.co, Senin
(12/8/2019).

Berdasarkan hal tersebut, ia
mengatakan dalam rangka mengurangi akibat dari kabut asap, makan pihaknya
memutuskan untuk meliburkan sekolah, mulai dari TK sampai dengan SMP di Kota
Palangka Raya.

Baca Juga :  Dinkes Kapuas Siapkan 13 Buah Rumah Tunggu Kelahiran

“Ini langkah kami untuk hari
ini. Untuk kelanjutan besok kami masih melihat keadaan asap selanjutnya,”
ujarnya.

Ia mengakui karena keadaan asap
dan udara yang bersifat fluktuatif, pihaknya belum bisa memastikan keputusan
untuk besok. Jika keadaan besok mulai cerah maka pihaknya akan sesuaikan dengan
kondisi tersebut.

“Kami tidak bisa
berandai-andai tindakan untuk besom, kami akan lihat situasi dan kondisi secara
faktual besok, yang jelas hari ini kami liburkan,” tuturnya. (atm/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru