PALANGKA RAYA – Ribuan paket sembako dari Wali Kota
Palangka Raya Fairid Naparin, mulai disalurkan masing-masing kelurahan. Salah
satu kelurahan yang telah menyalurkan bantuan adalah Kelurahan Panarung,
Kecamatan Pahandut.
“Kita di Panarung menyalurkan 1.022 paket sembako
dari Pemkot dalam hal ini Pak Wali Kota Fairid Naparin dan Wakil Wali Kota Hj
Umi Mastikah. Bantuan paket sembako tersebut berisi, beras, minyak goreng,
susu, teh, gula, kecap, dan kebutuhan lainnya,” kata Lurah Panarung Evi
Kahayanti.
Dia mengatakan, bantuan paket sembako tersebut disalurkan
untuk masyarakat di 15 RW dan 56 RT. Dan bantuan ini juga untuk masyarakat yang
tinggal di barak atau kos-kosan.
“Bantuan sudah mulai kita salurkan kepada RT/RW di
Kelurahan Panarung. Kemudian nanti RT/RW menyalurkan kepada masyarakat yang
memang membutuhkan,” ucapnya.
Selain itu, bantuan juga disalurkan langsung oleh Lurah
Panarung bersama Tim Gugus Tugas Covid-19 Kelurahan Panarung yang terdiri dari
TNI, Polri, MUI, NU, Muhammadiyah, GP Ansor, Dinsos, Pol PP dan relawan
lainnya. Penyaluran tersebut langsung diserahkan kepada masyarakat yang memang
membutuhkan bantuan atau terdampak covid-19.
“Saya bersama
Tim Gugus Tugas Covid-19 Kelurahan Panarung, juga langsung membagikan. Dan kita
langsung menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat terkait pencegahan wabah
covid-19,” pungkasnya.