SELAIN suka
cita, libur lebaran tahun ini juga ada dukacitanya. Salah satu pengunjung objek
wisata Danau Alam Salju tewas setelah tenggelam di tempat wisata yang berada di
Jalan Jenderal Sudirman Km 6 Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Mentawa Baru
Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) pada Kamis (6/6).
Bocah berumur 10 tahun
tersebut berinisial KB dan diketahui anak dari Arif salah satu warga yang
tinggal di perumahan Wengga Metropolitan, Kelurahan Baamang Barat, Kecamatan
Baamang.
Berdasarkan informasi yang
didapat Kalteng Pos, Kejadian tersebut menghebohkan para pengunjung tempat
wisata tersebut, karena orang tua dari KB mencari anaknya yang saat itu minta izin
untuk mandi tetapi tidak diawasi oleh orang tuanya dan ada pengunjung yang
sempat melihat anak tersebut berjalan
menuju ke tengah danau. Kejadian itu sekitar pukul 16.00 wib.
Setelah dilakukan
pencarian, akhirnya membuahkan hasil. KB ditemui sudah tidak bernyawa lagi. Orang
tua korban menangis histeris. Mayat KB sempat dibawa ke rumah sakit untuk
dilakukan visum.
Kapolres Kotim AKBP
Mohammad Rommel melalui Kapolsek Ketapang AKP I Kadek Dwi Yoga Sidhimantra
membenarkan bahwa pihaknya mendapat informasi terkait adanya anak yang
tenggelam di ojyek wisata danau alam salju yang berada di KM 6 sampit dan saat
ini pihaknya masih belum bisa meminta keterangan dari orang tua korban karena masih
dalam keadaan berduka.
“Memang benar ada
anak berusia 10 tahun yang tengelam di objek wisata Danau Alam Salju dan saat
ini kami belum bisa meminta keterangan dari pihak keluarga korban kerena mereka
masih berduka,”Sampainya saat dibincangi di ruang kerjanya Jumat (7/6).
Kadek juga mengimbau
agar pengelola tempat wisata untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi
masyarakat maupun wisatawan yang sedang merayakan liburan Hari Raya Idul Fitri,
serta menyediakan perlengkapan keamanan atau sefety agar para pengunjung dapat
terjaga keselamatannya sehingga kejadian yang tidak diingin kan tidak terulang
kembali.
“Kami juga
mengimbau kepada para pengunjung tempat wisata untuk berhati-hati dan
mengutamakan keselemata saat diperjalanan maupun ditempat wisata, dan juga
dapat memperhatikan barang bawaan dan anaknya sehingga tidak terjadi hal yang
tidak diinginkan,” pungkasnya. (adl/ala)