Ketika
ada orang lain yang menganggap remeh kita, hal normal yang akan dirasakan
adalah perasaan minder atau tak percaya diri. Tapi, sebagian lainnya justru
lebih positif dan menganggap itu sebagai kritikan yang lebih membangun.
Prinsip
itulah yang dianut oleh sejumlah zodiak. Bagi mereka, sikap meremehkan hanyalah
bagian dari kehidupan sehari-hari dan tidak terlalu ber masalah. Tak perlu komentar
orang lain menjatuhkan.
Mereka
justru menggunakan komentar tersebut untuk lebih termotivasi. Beberapa zodiak
seringkali membuktikan bahwa mereka justru berhasil ketika diremehkan. Mereka
membuktikan bahwa pandangan itu salah seperti dilansir dari Pink Villa, Jumat
(18/9)
Taurus
Taurus
diyakini keras kepala. Mereka memiliki beberapa kualitas luar biasa, termasuk
ambisius, teguh dan ulet. Mereka memiliki kemampuan bawaan untuk mencapai
keinginan setelah mereka memikirkannya.
Virgo
Virgo
suka membantu orang lain dan memastikan semua orang melakukannya dengan baik
dalam tim. Sifat alami seorang Virgo ini sering kali disalahartikan sebagai
kurangnya rasa percaya diri, yang sebenarnya tidak benar. Orang yang lahir
dengan zodiak Virgo justru sangat percaya diri. Mereka adalah orang-orang yang
termotivasi oleh sikap orang lain yang meremehkan.
Capricorn
Capricorn
sangat teliti, yang membuat orang berpikir bahwa mereka tidak akan pernah bisa
bersinar. Tentu saja anggapan itu keliru bagi Capricorn. Capricorn tahu
bagaimana mengejutkan orang dengan kehebatan mereka.
Pisces
Pisces
memang imajinatif dan sensitif. Ketika seorang Pisces berkomitmen pada sesuatu,
mereka tidak akan mundur sampai mereka mencapainya. Hal terbaik tentang zodiak
ini adalah mereka tidak pernah membiarkan direndahkan oleh lain menurunkan
semangatnya.
Cancer
Orang-orang
berpikir Cancer terlalu emosional untuk menyelesaikan pekerjaan. Namun yang
tidak diketahui orang adalah bahwa Cancer sangat mampu dan kreatif dan selalu
siap menghadapi tantangan. Jika seorang Cancer berkomitmen pada sesuatu, mereka
akan melakukannya tanpa memberikan alasan apa pun.