AKTRIS Ayu Azhari belakangan ini getol mempromosikan budaya
Indonesia di macananegara. Belum lama ini, dia bersama anaknya, Isabel,
memperkenalkan pakaian asli dari Flores dengan tenun Nagakeo di Swedia,
Di sana, pakaian dan kerajian
tangan khas Indonesia yang dijual Ayu laris manis. Bahkan, pakaian yang
dikenakan kakak kandung Sarah Azhari itu ditawar oleh warga setempat.
Kini perempuan enam anak itu siap
menjelajah Inggris. Ayu akan bertolak ke London pada 7-8 September 2019.
Kembali, akan mempromosikan makanan khas Indonesia yang super lezat. “Iya, di
London salah satunya mempromosikan kuliner asal Indonesia,†kata Ayu di
Jakarta, kemarin (24/8).
Wanita kelahiran Jakarta 49 tahun
itu meyakini makanan khas Indonesia akan disukai di Negeri Ratu Elizabeth itu.
Apalagi kuliner Indonesia memang terkenal kelezatanya di dunia. Sebab semua
orang menyukai makanan Indonesia.
“Nanti dikenalkan ada tempe,
gado-gado, makanan Palembang. Aku kan ada album kuliner dan buku masakan juga
insyaallah nanti ditampilkan di sana,†ucap Ayu menjelaskan.
Selain kuliner Indonesia, Ayu
Azhari juga akan memperkenalkan tari asal kalimantan. Ayu akan tampil menyanyi
yang diiringi dengan musisi tradisional dan tari Gong.
“Mudah-mudahan sukses, seperti di
Swedia mendapat respon yang sangat positif dari warga setempa,†pungkas Ayu. (din/fin)