MODEL Nora Alexandra
Philip masih menaruh harapan besar agar penahanan suaminya, musisi, Jerinx,
bisa ditangguhkan dalam masa proses sidang kasus UU ITE yang dilaporkan Ikatan
Dokter Indonesia (IDI) Bali.
Dia
ingin agar suaminya bisa dirawat dengan baik sambil menunggu vonis hakim.
“Semoga penangguhanmu segera direspon oleh Ibu Hakim Ketua. Agar kau lekas
balik ke pelukanku lagi, dan aku bisa merawatmu di rumah dengan layak, tidur di
kasur, makan bisa aku suapin dengan tanganku seperti biasa yang sering aku
lakukan di rumah bersamamu,†ungkapnya lewat tulisan di Instagramnya, Jumat
(16/10/2020).
Nora
pun memastikan ketika selesai kasus hukum Jerin, akan menjaga ketat sang suami
agar tak lagi kebablasan. “Lekas kembali sayang, aku janji akan lebih ketat
menjagamu nanti. Agar tidak lagi terjadi seperti ini. Tidak peduli kata
sekitarmu kawan-kawan yang menuding aku terlalu over protect nge-jaga kamu,
yang jelas aku tidak mau kamu pakai rompi lagi,†jelasnya.
Nora
pun menjanjikan akan mendampingi Jerinx pada sidang lanjutan minggu depan.
“Sampai jumpa Selasa sayang, ingat kamu tetap gagah perkasa, setiap melihatmu
selalu jatuh cinta lagi dan lagi,†tulisnya.
“Dengan
tangan diborgol kau masih sangat berupaya untuk terus memeluk erat. Ya aku juga
rindu kamu pa, waktu tidak bisa berlama-lama untuk kita saling rindu, maka
simpan rindu kita nanti kita akan kembali lagi bersama tanpa ada batasan terali
besi,†pungkasnya.