KALTENGPOS.CO – Awal tahun ini, JKT48 merilis single original
pertamanya yang berjudul Rapsodi. Lagu yang dibuat Lale, Ilman, Nino itu
dibalut video musik bertemakan pernikahan.
Memang, lirik lagu yang berbunyi:
kelingking kita berjanji, jari manis jadi saksi itu cocok untuk ikut membangun
nuansa sakral di pesta pernikahan.
Namun, pandemi virus korona jenis
baru atau Covid-19 membuat pernikahan tidak bisa dilakukan dengan meriah
seperti biasa. Banyak batasan dan protokol kesehatan yang harus dipatuhi supaya
rantai penyebaran virus itu bisa putus. Nah, JKT48 mencoba membantu agar nuansa
pernikahan itu tetap menyenangkan dan meriah.
Center single Rapsodi Shani
Indira Natio mengatakan, JKT48 ingin mendukung perayaan pernikahan untuk
kalangan umum yang mungkin kena kendala. Sehingga, pernikahannya dilakukan
terbatas atau secara daring. JKT48 akan membantu memeriahkan dengan mengirimkan
sebuah video.
’’Kami punya program JKT48
Merayakan Pernikahanmu! Kami akan kirim pesan berupa video untuk mempelai dan
video performance dari single Rapsodi,’’ ujarnya, Rabu (8/7).
Lebih lanjut Shani mengatakan,
nanti video itu bisa diputar di pernikahan pasangan berbahagia itu. Jika tidak
ada perlengkapan untuk video, JKT48 juga siap memberikan lagu Rapsodi secara
gratis untuk diputar mengiringi pernikahan.
Dia berharap, cara ini bisa
membuat nuansa bahagia tetap terbangun.
Lantas bagaimana caranya untuk
mendapatkan video itu?
Shani bilang cukup registrasi ke
website JKT48. Nanti, manajemen akan melakukan seleksi. Pemohon yang beruntung,
kata Shani akan dihubungi oleh staff JKT48 untuk diproses lebih lanjut.
Untuk informasi, Rapsodi memang
merupakan lagu untuk merayakan cinta yang terjalin. Lagu ini, banyak bercerita
tentang cinta dan janji untuk selalu bersama selamanya. Menjalin kasih sayang,
dan kebahagiaan hingga ke pernikahan.