Site icon Prokalteng

Mengecap Manisnya Bisnis Stroberi dengan Pemberdayaan BRI

JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus menunjukkan komitmennya dalam memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di seluruh Indonesia. Salah satu bentuk dukungan nyata tersebut diwujudkan dalam kegiatan Bazaar UMKM BRILiaN yang digelar di Kantor Pusat BRI, Jakarta (18/10).

Dalam acara ini, BRI mendatangkan langsung stroberi segar yang dijual dari kelompok petani untuk memastikan kualitas terbaik sehingga mampu menarik perhatian luas dari para pengunjung.

Di Desa Lebakmuncang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, terdapat kelompok usaha petani stroberi yang tergabung dalam Klaster Mitra Bery. Klaster ini berfungsi sebagai wadah untuk bertukar ilmu dan pengalaman, dengan tujuan meningkatkan penjualan dan kesejahteraan seluruh anggota kelompok.

Melalui klaster ini, para petani tidak hanya saling berbagi pengetahuan mengenai teknik budidaya yang lebih efisien, tetapi juga bekerja sama dalam memasarkan produk mereka. Sinergi ini memungkinkan para petani stroberi di Desa Lebakmuncang memperluas jaringan pemasaran dan meningkatkan daya saing produk mereka, sehingga memberikan dampak positif terhadap perekonomian desa secara keseluruhan.

Klaster Mitra Bery saat ini telah memiliki 23 anggota dari sebelumnya hanya berjumlah 10 anggota. Hal ini mencerminkan pertumbuhan yang signifikan dalam pengembangan UMKM di wilayah Ciwidey. Disini, BRI berperan aktif dalam memberikan pendampingan yang komprehensif kepada setiap anggota, mulai dari aspek transaksi hingga akses terhadap program-program yang dirancang untuk meningkatkan penjualan dan memperluas jaringan bisnis.

Ketua Klaster Mitra Bery Wihaya mengungkapkan bahwa BRI telah menjadi mitra yang membina klister untuk mengembangkan usahanya. “BRI telah memudahkan usaha saya, khususnya dalam kemudahan bertransaksi seperti QRIS dan transfer melalui BRImo. Kemudahan transaksi yang diberikan BRI memudahkan saya dalam menjual produk”, ujarnya.

BRI tidak hanya memberikan dukungan dalam bentuk penyediaan fasilitas transaksi, tetapi juga membantu memperluas akses pasar, salah satunya melalui acara Bazaar UMKM BRILiaN. Keikutsertaan Klaster Mitra Bery dalam bazaar tersebut menciptakan peluang baru untuk mempromosikan produk ke pasar yang lebih besar, yang pada akhirnya memperluas jangkauan dan meningkatkan penjualan.

Pada kesempatan terpisah, Senior Executive Vice President Ultra Mikro BRI Muhammad Candra Utama mengungkapkan bahwa pendampingan yang BRI berikan kepada anggota klaster tidak hanya mencakup perihal permodalan, tetapi juga bimbingan dalam pemasaran dan pengelolaan usaha.

“Bazaar UMKM BRILiaN ini adalah salah satu cara BRI untuk meningkatkan visibilitas dan memasarkan produk UMKM, sehingga mereka dapat menjangkau lebih banyak konsumen. Kami percaya bahwa kolaborasi ini dapat meningkatkan daya saing produk lokal. Kami merasa bangga dapat berkontribusi dalam perkembangan Klaster Stroberi ini. Melalui program-program inovatif dan sistem yang kami terapkan, kami berharap UMKM ini akan semakin kuat dan mampu berkembang secara berkelanjutan”, jelas Candra.

Dengan pendekatan yang terintegrasi dan fokus pada pertumbuhan ekonomi lokal, BRI berupaya menciptakan ekosistem yang lebih baik untuk UMKM di Indonesia sehingga dapat meningkatkan ekonomi kerakyatan. ***

Exit mobile version