KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO â DPRD Kabupaten Seruyan mendukung penuh visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Seruyan, Ahmad Selanorwanda – H. Supian, yang dipaparkan dalam Rapat Paripurna, Senin (3/3).
Program kerja yang diusung dinilai selaras dengan kebutuhan masyarakat, terutama di sektor ekonomi dan ketahanan pangan.
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, menilai arah kebijakan yang dipaparkan kepala daerah menitikberatkan pada penguatan ekonomi serta ketahanan pangan. Langkah tersebut diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kalau kita lihat dari visi-misi yang disampaikan tadi, memang secara garis besar fokusnya pada sektor ekonomi, ketahanan pangan, dan program strategis lainnya yang menunjang kesejahteraan masyarakat,” ujar Zuli Eko Prasetyo.
DPRD Seruyan juga berkomitmen untuk mengawal serta memastikan realisasi program yang sejalan dengan kepentingan publik. Menurutnya, visi-misi tersebut sudah sesuai dengan amanah UUD 1945 yang mengutamakan kesejahteraan rakyat.
“Ini langkah yang baik dan selaras dengan tujuan negara, yaitu mewujudkan kemakmuran masyarakat. Kami di DPRD akan mengawal visi-misi ini, termasuk rekan-rekan media sebagai pilar demokrasi juga diharapkan turut mengawasi,” pungkasnya. (ais)