29 C
Jakarta
Sunday, April 20, 2025

Legislator PAN Kalteng Imbau Warga Tak Abai Kesehatan di Tengah Cuaca Ekstrem

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Cuaca ekstrem yang ditandai dengan curah hujan tinggi di sejumlah wilayah Kalimantan Tengah mendapat perhatian dari Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalteng, Tomy Irawan. Ia mengingatkan masyarakat untuk tidak lengah dalam menjaga kesehatan selama musim penghujan berlangsung.

Legislator dari Fraksi PAN ini menekankan pentingnya menjaga daya tahan tubuh agar tetap prima, mengingat peningkatan risiko penyakit yang kerap muncul pada musim seperti ini.

“Musim hujan identik dengan meningkatnya berbagai penyakit, oleh karena itu, masyarakat harus lebih waspada dan proaktif menjaga kesehatan,” ucapnya dilansir dari palangkaekspres.co, Selasa (8/4/2025).

Tomy Irawan juga mendorong masyarakat untuk memperhatikan kebersihan lingkungan, termasuk membersihkan selokan dan saluran air guna mencegah genangan yang bisa menjadi sumber penyakit.

Baca Juga :  Dewan Dukung Usulan Bank Kalteng Bangun Menara 17 Lantai

Tak hanya itu, ia mengingatkan pentingnya menjaga asupan gizi dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang serta mencukupi kebutuhan cairan harian.

“Konsumsi makanan bergizi seimbang, seperti buah-buahan dan sayur-sayuran, sangat penting untuk menjaga daya tahan tubuh. Jangan lupa untuk minum air putih yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi,” ungkapnya.

Ia turut menyarankan masyarakat agar lebih cermat memperhatikan kondisi cuaca sebelum beraktivitas di luar rumah. Jika cuaca sedang tidak bersahabat, sebaiknya mengurangi kegiatan luar ruangan guna menghindari risiko terpapar hujan dan udara dingin. (rdi/rdo/kpg)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Cuaca ekstrem yang ditandai dengan curah hujan tinggi di sejumlah wilayah Kalimantan Tengah mendapat perhatian dari Wakil Ketua Komisi III DPRD Kalteng, Tomy Irawan. Ia mengingatkan masyarakat untuk tidak lengah dalam menjaga kesehatan selama musim penghujan berlangsung.

Legislator dari Fraksi PAN ini menekankan pentingnya menjaga daya tahan tubuh agar tetap prima, mengingat peningkatan risiko penyakit yang kerap muncul pada musim seperti ini.

“Musim hujan identik dengan meningkatnya berbagai penyakit, oleh karena itu, masyarakat harus lebih waspada dan proaktif menjaga kesehatan,” ucapnya dilansir dari palangkaekspres.co, Selasa (8/4/2025).

Tomy Irawan juga mendorong masyarakat untuk memperhatikan kebersihan lingkungan, termasuk membersihkan selokan dan saluran air guna mencegah genangan yang bisa menjadi sumber penyakit.

Baca Juga :  Dewan Dukung Usulan Bank Kalteng Bangun Menara 17 Lantai

Tak hanya itu, ia mengingatkan pentingnya menjaga asupan gizi dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang serta mencukupi kebutuhan cairan harian.

“Konsumsi makanan bergizi seimbang, seperti buah-buahan dan sayur-sayuran, sangat penting untuk menjaga daya tahan tubuh. Jangan lupa untuk minum air putih yang cukup agar tubuh tetap terhidrasi,” ungkapnya.

Ia turut menyarankan masyarakat agar lebih cermat memperhatikan kondisi cuaca sebelum beraktivitas di luar rumah. Jika cuaca sedang tidak bersahabat, sebaiknya mengurangi kegiatan luar ruangan guna menghindari risiko terpapar hujan dan udara dingin. (rdi/rdo/kpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru