PROKALTENG.CO – Anggota DPRD Kalteng dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kalteng IV meliputi Kabupaten Barito Selatan, Barito Utara, Barito Timur dan Murung Raya, Sirajul Rahman menyampaikan hasil reses perseorangan di wilayah Kecamatan Jenamas, Kabupaten Barito Selatan yang mengusulkan kepada pemerintah daerah untuk bisa membuka akses jalan tembus keluar kecamatan. Pasalnya, masyarakat setempat merasa terisolir.
“Saya melaksanakan reses perseorangan di Kecamatan Jenamas, Kabupaten Barito Selatan, pada Selasa tanggal 28 Februari. Adapun tujuan dari reses perseorangan ini, tidak lain yakni saya ingin mengetahui dan menyerap berbagai aspirasi atau usulan yang disampaikan oleh masyarakat setempat, sekaligus pula bersilaturahmi dengan semua konstituen, serta memberikan dukungan terhadap berbagai rencana atau program pembangunan yang akan dijalankan di daerah ini,” ujarnya, Senin (6/3).
Lebih lanjut, Sekretaris Komisi I DPRD Kalteng ini juga mengatakan, guna menindaklanjuti usulan tersebut, dirinya akan berkoordinasi dengan pihak pemerintah provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah dan pemerintah kabupaten (Pemkab) Barito Selatan. Sehingga instansi dinas dan pihak terkait lainnya, dapat memperhatikan dan sesegeranya menindaklanjuti usulan tersebut.
Sirajul juga mengungkapkan dengan terbukanya akses jalan di wilayah Kecamatan Jenamas, maka harapannya segala kemudahan, keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat setempat dapat terpenuhi.
“Pembukaan akses jalan keluar ini, tentunya memiliki tujuan untuk mendukung segala aktifitas masyarakat, seperti aktifitas sosial kemasyarakatan dan perekonomian dapat terus berjalan secara lancar dan bergerak maju,” tandasnya.