PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka Raya, Sigit Wido mendorong setiap cabang olahraga di Kota Palangka Raya untuk segera membentuk tim pemandu bakat. Langkah ini dinilai penting untuk memaksimalkan potensi atlet berbakat, agar mampu berprestasi di tingkat provinsi, nasional, hingga internasional.
“Keberadaan tim pemandu bakat ini menjadi krusial untuk memastikan regenerasi atlet tetap terjaga. Dengan demikian, kita bisa mencetak atlet berprestasi yang mengharumkan nama daerah di tingkat Nasional maupun Internasional,” ucapnya, Senin (30/12/2024).
Sigit menegaskan tim pemandu bakat harus bekerja secara sistematis, mulai dari tingkat dasar seperti sekolah dasar misalnya. Ini guna menemukan mutid-murid yang betul-betul berbakat. Setelah itu, para atlet muda yang terpilih akan menjalani pelatihan intensif di pusat pelatihan khusus dalam mengembangkan kemampuannya.
Dia menambahkan, bahwa regenerasi atlet melalui pembinaan yang terstruktur menjadi kunci keberlanjutan prestasi olahraga di Palangka Raya. Tim pemandu bakat tidak hanya bertugas menjaring atlet potensial, tetapi juga memastikan mereka mendapatkan pembinaan yang tepat.
Terkait menyongsong Pekan Olahraga Provinsi Kalimantan Tengah 2026, pria yang hobi olahraga otomotif itu juga mengingatkan bahwa waktu yang tersisa hanya sekitar satu tahun. Karena itu, ia meminta seluruh cabang olahraga segera bergerak membentuk tim tersebut, agar Kota Palangka Raya dapat menjadi juara umum.
“Jika kita serius dan terstruktur dalam pembinaan ini, saya optimis Kota Palangka Raya akan mencetak atlet yang mampu bersaing di berbagai ajang olahraga. Baik di tingkat provinsi maupun internasional,”ujarnya.
Pria humble yang juga menjabat Ketua KONI Kota Palangka Raya itu pun berharap dukungan penuh dari pemerintah daerah. Terlebih kepada dunia pendidikan, dan organisasi olahraga. Dengan kerja sama semua pihak, ia meyakini bahwa Kota Palangka Raya dapat menjadi gudang atlet berprestasi yang bisa dibanggakan.
“Mari kita wujudkan bahwa Kota Palangka Raya bisa memiliki atlet yang berprestasi di tingkat provinsi, nasional dan internasional. Ini tentu akan menjadi kebanggaan kita tersendiri,” ujarnya. (ndo/hnd)