PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO โ Anggota Komisi B DPRD Palangka Raya, Anna Agustina Elsye, menaruh harapan besar agar pembangunan dalam segala sektor dapat berjalan dan positif.
โMari kita pertama-tama bersyukur, karena kita masih memiliki kesempatan untuk merayakan kemerdekaan. Saat kita merenung, ini adalah momen untuk bersyukur dan menghormati jasa-jasa pahlawan kita,โ kata Agustina.
Menurut Agustina, dibandingkan dengan masa lalu, situasi bangsa Indonesia telah mengalami perkembangan yang lebih positif dan maju dalam berbagai sektor.
โKhususnya dalam upaya membangun daerah kita sendiri dan bagaimana kita bisa terus memberikan kesejahteraan kepada masyarakat,โ ucapnya.
Menyangkut generasi penerus, dia pun berharap, adanya perhatian dan persiapan yang memadai agar dapat menghadapi tantangan global yang semakin kompleks. Salah satu contohnya, adalah perhatian yang diberikan kepada anak-anak sejak usia dini. Dimana pendidikan dan kesehatan menjadi perhatian utama.
โSebagai contoh program penanggulangan stunting. Kami berharap, bahwa masalah tersebut dapat teratasi dan menjadi tidak ada kedepannya,โ harapnya.
Dia juga mengungkapkan, harapannya agar semua dapat bersama-sama, bersinergitas untuk mencapai kemajuan di masa depan. Yang berarti, kerja sama antara pemerintah dan DPRD untuk bersama-sama membangun Kota Palangka Raya. (tim)