Site icon Prokalteng

Pemilih Pemula Mendominasi, Sosialisasi KPU di Universitas Mendapat Apresiasi

Pemilih Pemula Mendominasi, Sosialisasi KPU di Universitas Mendapat Apresiasi

Hj Mukarramah (DOC PROKALTENG.CO)

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Dalam upaya meningkatkan partisipasi dan literasi politik bagi pemilih pemula dalam penyelenggaraan pemilihan umum. Baru-baru ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) melakukan sosialisasi kepada mahasiswa Universitas Palangkaraya. Hal ini bertujuan untuk mengajak para pemilih pemula dan pemilih muda untuk berpartisipasi aktif dalam setiap penyelenggaraan pemilu di tahun 2024 mendatang.

Wakil Ketua II Komisi A DPRD Kota Palangkaraya, Hj. Mukarramah menyampaikan, sebagai peserta pemilu, pihaknya mengapresiasi dan mendukung kegiatan KPU dalam melakukan sosialisasi kepada mahasiswa di Universitas Palangkaraya.

Politisi Partai NasDem ini juga menjelaskan bahwa seluruh perguruan tinggi di Palangkaraya juga harus disosialisasikan. Karena menurut data di tahun 2024, pemilih pemula mendominasi di angka 60 persen. Target yang dilakukan KPU untuk melakukan sosialisasi di kampus-kampus sudah sangat tepat dan benar.

“Kegiatan sosialisasi juga dapat dilakukan di sekolah-sekolah menengah atas bagi para pelajar yang telah berusia 17 tahun. Semoga upaya ini dapat meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilu 2024 mendatang,” ujar Hj. Mukarramah, Rabu (20/9).

Menurutnya, arahan KPU melalui sosialisasi dini kepada pelajar diharapkan agar pada pemilu tahun 2024 nanti, pelajar sebagai pemilih pemula dapat menggunakan hak suaranya untuk memilih pemimpin atau wakil rakyat yang cerdas sesuai dengan hati nuraninya.

“Tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal yang tidak baik sehingga pemimpin yang terpilih adalah pemimpin yang cerdas dan berkualitas. Diharapkan dengan adanya partisipasi pemilih pemula dapat meningkatkan partisipasi politik sehingga dapat meningkatkan kualitas pemilu,” ungkapnya. (*ana/pri)

Exit mobile version