Site icon Prokalteng

Lakukan 10 Amalan Sunnah Ini untuk Meraih Pahala Berlipat Ganda dan Keberkahan

Ilustrasi orang-orang yang tadarus Al-Qur’an di sepuluh hari pertama bulan Ramadhan. (Freepik)

Ramadan adalah bulan suci yang penuh berkah, di mana setiap amal ibadah dilipatgandakan pahalanya. Sepuluh hari pertama Ramadhan dikenal sebagai fase rahmat, saat kasih sayang Allah SWT tercurah bagi hamba-Nya.

Ramadan bukan hanya tentang menahan lapar dan haus, tetapi juga meningkatkan kesadaran spiritual serta mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan melakukan ibadah yang lebih intens.

Rasulullah SAW bersabda, “Awal bulan Ramadhan adalah rahmat, pertengahannya adalah ampunan, dan akhirnya adalah pembebasan dari api neraka.” Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah dan amalan sunnah agar mendapatkan keberkahan maksimal.

Berbagai amalan sunnah yang dianjurkan pada 10 hari pertama Ramadan meliputi membaca Al-Qur’an, berzikir, bersedekah, dan memperbanyak shalat sunnah.

Dilansir dari Muslim Hands, Selasa (4/3), untuk memaksimalkan pahala dan keberkahan di sepuluh hari pertama Ramadhan 2025, berikut adalah beberapa amalan yang dianjurkan:

  1. Memperbanyak Dzikir

Mengucapkan kalimat-kalimat pujian kepada Allah seperti “La ilaha illallah” (tahlil), “Allahu Akbar” (takbir), dan “Alhamdulillah” (tahmid) sangat dianjurkan selama sepuluh hari pertama Ramadhan. Amalan ini membantu mengingat kebesaran Allah dan mendekatkan diri kepada-Nya.

  1. Membaca Al-Qur’an

Ramadhan adalah bulan diturunkannya Al-Qur’an, sehingga membaca dan merenungkannya menjadi amalan yang sangat dianjurkan. Membaca Al-Qur’an tidak hanya meningkatkan pemahaman kita terhadap wahyu Allah, tetapi juga mendekatkan diri kepada-Nya.

  1. Memperbanyak Sedekah

Memberikan sedekah, baik secara terbuka maupun sembunyi-sembunyi, sangat dianjurkan selama Ramadhan. Sedekah tidak hanya membantu mereka yang membutuhkan, tetapi juga membersihkan harta dan jiwa kita.

  1. Melaksanakan Shalat Sunnah

Selain shalat wajib, memperbanyak shalat sunnah seperti shalat tarawih, dhuha, dan tahajud sangat dianjurkan. Amalan ini dapat menambah kedekatan kita dengan Allah dan meningkatkan kualitas ibadah selama Ramadhan.

5.Memperbanyak Doa

Berdoa adalah salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah dan memohon ampunan serta keberkahan. Selama sepuluh hari pertama Ramadhan, perbanyaklah doa untuk diri sendiri, keluarga, dan seluruh umat Muslim.

  1. Menjaga Niat dan Keikhlasan

Memperbarui niat dan menjaga keikhlasan dalam beribadah sangat penting selama Ramadhan. Ingatlah bahwa semua amalan yang dilakukan adalah untuk mencari ridha Allah semata.

  1. Menjaga Silaturahmi

Mempererat hubungan dengan keluarga, teman, dan tetangga adalah bagian dari sunnah yang dianjurkan. Memberikan perhatian dan bantuan kepada mereka yang membutuhkan dapat meningkatkan rasa kebersamaan dan kasih sayang.

  1. Berpuasa dengan Penuh Niat dan Kesadaran

Selain menahan diri dari makan dan minum, berpuasa juga berarti menahan diri dari perbuatan dan perkataan yang tidak baik. Puasa dengan penuh kesadaran membantu meningkatkan kualitas ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah.

  1. Makan Makanan yang Sehat dan Halal

Mengonsumsi makanan yang sehat dan halal saat sahur dan berbuka puasa adalah bagian dari sunnah. Beberapa makanan yang dianjurkan antara lain labu, kurma, lentil, melon, telur, dan buah delima.

  1. Menghidupkan Malam dengan Ibadah

Mengisi malam-malam Ramadhan dengan ibadah seperti shalat malam, tarawih, membaca Al-Qur’an, dan dzikir dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Amalan ini juga membantu meraih pahala yang berlipat ganda.

Dengan melaksanakan amalan-amalan tersebut, kita dapat memaksimalkan pahala dan keberkahan di sepuluh hari pertama Ramadhan 2025. Semoga kita semua dapat memanfaatkan kesempatan emas ini untuk meningkatkan kualitas ibadah dan meraih ridha Allah SWT.(jpc)

Exit mobile version