PALANGKA
RAYA, PROKALTENG.CO – Calon Wakil Bupati Kotim terpilih versi hitung
cepat, Irawati meminta kepada seluruh tim dan pendukung untuk terus mengawal
hasil perhitungan suara. Pasalnya, perhitungan suara masih dilaksanakan di tingkat
kecamatan.
Calon Wakil Bupati Irawati itu mengatakan,
walau pasangan Harati (Halikin-Irawati) dinyatakan menang versi quick count
atau hitung cepat, tetapi semua harus tetap bersabar dan menunggu hasil
perhitungan KPU.
“Kami
masih menunggu rekapan KPU. Dan kepada semua tim, saya meminta agar menjaga dan
mengawal suara Harati,” ucap Irawati usai menghadiri
pelantikan Alexius Esliter, Jumat (11/12) sore.
Dia
berharap, hasil hitung cepat yang sudah dirilis lembaga survei tidak berbeda
jauh dengan rekapitulasi atau perhitungan KPU. “Sekarang pleno tingkat
kecamatan. Dan saya berharap tidak bedah jauh dari hasil hitung cepat dengabln
KPU,” pungkasnya.