29 C
Jakarta
Friday, April 18, 2025

Selain Pembatasan Pengunjung, Rumah Sakit Memberlakukan Jarak Duduk di

TAMIANG LAYANG – Selain
membatasi pengunjung, Rumah Sakit Umum Daerah Tamiang Layang (RSUD TL) di
Kabupaten Barito Timur juga menerapkan jarak aman terkait tempat duduk tunggu
dalam antrean ketika berobat.

Direktur RSUD Tamiang
Layang, dr Jimmi WS Hutagalung mengatakan, penerapan jarak aman itu untuk
tempat duduk antara pasien di poli rawat jalan. Hal tersebut telah diberlakukan
beberapa hari ini untuk mencegah pandemi Covid-19. “Selain pembatasan
pengunjung, rumah sakit memberlakukan jarak duduk di poli rawat jalan,” kata
Jimmi kepada Kalteng Pos (Grup Kaltengpos.co), Sabtu (28/3).

Menurut dia, aturan
atau SOP pencegahan itu hendaknya dapat dipahami seluruh pengunjung dan warga
Barito Timur, ketika ke rumah sakit. Sebab, menurut Jimmi, segala hal berkaitan
dengan batasan tersebut demi keamanan dan kenyamanan bersama.

Baca Juga :  Warga Diimbau Tidak Mudik, Ini Pertimbangannya

Hingga saat ini, tambah Jimmi, rumah sakit terus
siaga dan memantau perkembangan Covid-19 di Barito Timur. Ruang khusus
penanganan juga telah disediakan beserta petugas medis yang standby. “Kita
mengharapkan Barito Timur memutus mata rantai Covid-19 dengan keaktifan seluruh
masyarakat mengikuti anjuran yang telah disampaikan pemerintah,” harapnya. 

TAMIANG LAYANG – Selain
membatasi pengunjung, Rumah Sakit Umum Daerah Tamiang Layang (RSUD TL) di
Kabupaten Barito Timur juga menerapkan jarak aman terkait tempat duduk tunggu
dalam antrean ketika berobat.

Direktur RSUD Tamiang
Layang, dr Jimmi WS Hutagalung mengatakan, penerapan jarak aman itu untuk
tempat duduk antara pasien di poli rawat jalan. Hal tersebut telah diberlakukan
beberapa hari ini untuk mencegah pandemi Covid-19. “Selain pembatasan
pengunjung, rumah sakit memberlakukan jarak duduk di poli rawat jalan,” kata
Jimmi kepada Kalteng Pos (Grup Kaltengpos.co), Sabtu (28/3).

Menurut dia, aturan
atau SOP pencegahan itu hendaknya dapat dipahami seluruh pengunjung dan warga
Barito Timur, ketika ke rumah sakit. Sebab, menurut Jimmi, segala hal berkaitan
dengan batasan tersebut demi keamanan dan kenyamanan bersama.

Baca Juga :  Warga Diimbau Tidak Mudik, Ini Pertimbangannya

Hingga saat ini, tambah Jimmi, rumah sakit terus
siaga dan memantau perkembangan Covid-19 di Barito Timur. Ruang khusus
penanganan juga telah disediakan beserta petugas medis yang standby. “Kita
mengharapkan Barito Timur memutus mata rantai Covid-19 dengan keaktifan seluruh
masyarakat mengikuti anjuran yang telah disampaikan pemerintah,” harapnya. 

Terpopuler

Artikel Terbaru