PULANG PISAU,PROKALTENG.CO – Bupati Pulang Pisau H Ahmad Rifa’i menegaskan, Forum Konsultasi Publik (FKP) menjadi wadah penting dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di RSUD Pulang Pisau.
Melalui forum tersebut, berbagai masukan dan aspirasi masyarakat dapat dijadikan dasar perbaikan layanan agar semakin optimal dan berorientasi pada kepuasan pasien.
“FKP ini merupakan wujud nyata semangat keterbukaan dan kolaborasi antara penyelenggara layanan kesehatan dengan masyarakat pengguna layanan. Dari FKP inilah kita dapat menerima masukan, rekomendasi, serta aspirasi berharga untuk memperbaiki mutu pelayanan di rumah sakit,” ujar Rifa’i.
Ia menekankan, sektor kesehatan harus menjadi prioritas utama pemerintah daerah karena menjadi pondasi penting dalam mewujudkan masyarakat Pulang Pisau yang maju dan sejahtera.
“Setiap upaya perbaikan sarana, prasarana, maupun sistem pelayanan kesehatan wajib menjadi perhatian serius pemerintah,” tegasnya.
Bupati juga memberikan apresiasi kepada jajaran RSUD Pulang Pisau atas inisiatif menyelenggarakan kegiatan tersebut. Menurutnya, forum ini merupakan momentum strategis memperkuat sinergi antara pemerintah daerah, tenaga kesehatan, dan masyarakat untuk mewujudkan pelayanan publik yang transparan, cepat, dan ramah pasien.
“Forum ini jangan hanya berhenti pada tataran diskusi. Seluruh rekomendasi yang muncul harus segera ditindaklanjuti dengan langkah konkret agar pelayanan kesehatan semakin baik dan terpercaya,” imbuhnya.
Bupati menambahkan, pelayanan kesehatan yang berkualitas tidak hanya meningkatkan kenyamanan masyarakat, tetapi juga membangun kepercayaan publik terhadap kinerja pemerintah daerah.
Selain itu, ia mengingatkan pentingnya komitmen seluruh jajaran RSUD Pulang Pisau dalam menjaga standar pelayanan, baik dari aspek infrastruktur, sumber daya manusia, maupun sistem manajemen rumah sakit. (kpg/art)
