25.1 C
Jakarta
Monday, October 27, 2025

Legislatif Dorong Rekonstruksi Jalan Poros Kahuripan Permai

KUALA KAPUAS,PROKALTENG.CO – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Rahmad Jainudin mendorong peningkatan infrastruktur di wilayah pedesaan. Salah satu usulannya ialah rekonstruksi jalan poros Desa Kahuripan Permai, Kecamatan Dadahup, sepanjang 3.500 meter dengan lebar 3 meter.

Menurut Rahmad Jainudin, jalan tersebut merupakan akses utama dan menjadi jalur vital bagi transportasi hasil pertanian.

“Warga sangat berharap agar pemerintah daerah segera memperbaikinya karena jalan ini menjadi nadi utama perekonomian desa,” kata Rahmad, Minggu (26/10).

Ia menambahkan, perbaikan infrastruktur di kawasan pedesaan perlu menjadi prioritas pemerintah daerah, mengingat sebagian besar masyarakat di wilayah Kapuas menggantungkan hidup dari sektor pertanian dan perkebunan.

“Akses jalan yang baik akan memperlancar distribusi hasil panen ke pasar serta menekan biaya transportasi. Kalau jalannya bagus, harga jual hasil pertanian bisa lebih stabil karena ongkos angkut menurun. Ini juga akan meningkatkan pendapatan petani,” ucapnya.

Baca Juga :  Dewan Dorong Penambahan PAD di Kapuas

Rahmad Jainudin menjelaskan, usulan rekonstruksi jalan poros Kahuripan Permai telah disampaikan melalui mekanisme reses dan aspirasi masyarakat, yang nantinya akan dibahas bersama instansi teknis untuk dimasukkan dalam perencanaan pembangunan tahun mendatang.

Ia juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga jalan desa yang masih layak pakai dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong perawatan jalan lingkungan.

“Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Dukungan masyarakat sangat penting agar pembangunan bisa berkelanjutan,” tandasnya.

Selain perbaikan jalan, Rahmad juga menyoroti kebutuhan infrastruktur pendukung lainnya seperti jembatan kecil dan drainase, agar daya tahan jalan lebih lama dan tidak mudah rusak akibat genangan air. (art/kpg)

KUALA KAPUAS,PROKALTENG.CO – Anggota DPRD Kabupaten Kapuas Rahmad Jainudin mendorong peningkatan infrastruktur di wilayah pedesaan. Salah satu usulannya ialah rekonstruksi jalan poros Desa Kahuripan Permai, Kecamatan Dadahup, sepanjang 3.500 meter dengan lebar 3 meter.

Menurut Rahmad Jainudin, jalan tersebut merupakan akses utama dan menjadi jalur vital bagi transportasi hasil pertanian.

“Warga sangat berharap agar pemerintah daerah segera memperbaikinya karena jalan ini menjadi nadi utama perekonomian desa,” kata Rahmad, Minggu (26/10).

Ia menambahkan, perbaikan infrastruktur di kawasan pedesaan perlu menjadi prioritas pemerintah daerah, mengingat sebagian besar masyarakat di wilayah Kapuas menggantungkan hidup dari sektor pertanian dan perkebunan.

“Akses jalan yang baik akan memperlancar distribusi hasil panen ke pasar serta menekan biaya transportasi. Kalau jalannya bagus, harga jual hasil pertanian bisa lebih stabil karena ongkos angkut menurun. Ini juga akan meningkatkan pendapatan petani,” ucapnya.

Baca Juga :  Dewan Dorong Penambahan PAD di Kapuas

Rahmad Jainudin menjelaskan, usulan rekonstruksi jalan poros Kahuripan Permai telah disampaikan melalui mekanisme reses dan aspirasi masyarakat, yang nantinya akan dibahas bersama instansi teknis untuk dimasukkan dalam perencanaan pembangunan tahun mendatang.

Ia juga mengajak masyarakat untuk tetap menjaga jalan desa yang masih layak pakai dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan gotong royong perawatan jalan lingkungan.

“Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Dukungan masyarakat sangat penting agar pembangunan bisa berkelanjutan,” tandasnya.

Selain perbaikan jalan, Rahmad juga menyoroti kebutuhan infrastruktur pendukung lainnya seperti jembatan kecil dan drainase, agar daya tahan jalan lebih lama dan tidak mudah rusak akibat genangan air. (art/kpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru

/