NANGA BULIK, PROKALTENG.CO-Gangguan transmisi Kalselteng milik Perusahaan Listrik Negara (PLN), telah mengakibatkan pemadaman listrik secara luas dan menyasar sejumlah kabupaten, termasuk Kabupaten Lamandau. Pemadaman yang terjadi sekitar pukul 02.00 dinihari pada minggu (12/10) itu telah berdampak terhadap meruginya sejumlah warga.
Salah satunya Tini, peternak ayam potong ini mengaku jika ayam peliharaannya yang hampir panen mati sekitar 700 ekor.
“Sebenarnya kami punya genset, tapi lampu mati mendadak tengah malam. Pas mau menghidupkan genset, ada trouble. Akhirnya ayam saya banyak yang tidak terselamatkan,” keluhnya, Senin (13/10).
Akibat kematian ayam dalam jumlah besar itu, diperkirakan kerugian yang dideritanya mencapai puluhan juta rupiah. Mirisnya lagi, kondisi pemadaman kembali terjadi sekitar pukul 07.00 wib hingga siang hari. Sehingga sejumlah pengusaha dan pedagang lainnya yang mengandalkan listrik untuk operasional usahanya juga ikut terdampak.
“Semoga tidak terjadi gangguan lagi. Karena kalau tegangan naik turun gini juga bisa merusak barang elektronik,”ujarnya. (bib/hnd)