25.6 C
Jakarta
Thursday, November 28, 2024

Obyek Wisata Ramai, Satpolair Perketat Patroli

KUALA PEMBUANG – Hari ketiga lebaran masih dimanfaatkan oleh
sebagian warga untuk menikmati liburan bersama keluarga. Di Kabupaten Seruyan, salah
satu tujuan adalah objek wisata Pantai Sungai Bakau yang berada di Kecamatan
Seruyan Hilir Timur.

Tenpat itu menjadi salah satu
pilihan untuk dikunjungi, mengingat pesona alam yang masih alami dan indah itu
menjadi alternatif dikunjungi untuk bersantai saat hari libur.

Mengingat ramainya pengunjung, Kapolres
Seruyan, AKBP Ramon Zamora Ginting, melalui Kasatpolair Polres Seruyan, Iptu
Afif Hasan mengimbau kepada warga agar saat beraktivitas di darat maupun di air
tetap memerhatikan keselamatan.

Lanjut Afif, selain itu para
pengunjung pantai yang membawa anak kecil juga diminta agar tidak lengah untuk
menjaga anak-anaknya saat beraktivitas.

Baca Juga :  PWI Seruyan dan Karang Taruna Galang Dana untuk Membantu Korban Banjir

“Untuk pengunjung pantai,
kemarin kami juga sudah memberikan imbauan agar tetap memperhatikan keselamatan
saat beraktivitas. Kami juga mengimbau kepada mereka yang membawa anak kecil
agar bisa diperhatikan anaknya, sehingga tidak bermain sendiri saat di pinggir
pantai maupun di air,” kata Afif, Jumat (8/6).

Jelasnya bahwa, di hari kedua
lebaran hari Kamis (6/6) sebelumya mereka bersama tim gabungan, sudah
memberikan sosialisasi kepada pengunjung pantai untuk bersama-sama
memperhatikan keselamatan demi kenyamanan bersama.

Untuk itu dengan memberikan
kenyamanan bagi pengunjung wisata khususnya di wilayah hukum Kabupaten Seruyan
pihaknya pun tetap melakukan patroli rutin di perairan kawasan pantai sebagai
langkah untuk mengantisipasi hal tidak diinginkan terjadi.

Baca Juga :  Tingkatkan Ketahanan Pangan, Bidang Pertanian Harus Dikembangkan Secar

Tambahnya pengamanan kawasan
objek wisata yang dimulai dari sekitar pukul 06.30 WIB hingga 17.00 WIB
berlangsung aman dan kondusif, untuk itu ia juga mengingatkan kepada warga atau
pengunjung pantai yang menggunakan transportasi air di kawasan pantai agar
tetap menggunakan pelampung saat beraktivitas.

“Pengamanan kawasan objek
wisata saat lebaran kami lakukan bersama tim gabungan yaitu Polri, TNI,
Satpolpp, BPBD, Sikom dan Perhubungan itu berlangsung kondusif. Tentunya kami
juga mengingatkan agar pengunjung pantai untuk menggunakan pelampung saat
beraktivitas di air, sehingga tetap mengutamakan keselamatan,” tandasnya. (ais/ol/nto)

KUALA PEMBUANG – Hari ketiga lebaran masih dimanfaatkan oleh
sebagian warga untuk menikmati liburan bersama keluarga. Di Kabupaten Seruyan, salah
satu tujuan adalah objek wisata Pantai Sungai Bakau yang berada di Kecamatan
Seruyan Hilir Timur.

Tenpat itu menjadi salah satu
pilihan untuk dikunjungi, mengingat pesona alam yang masih alami dan indah itu
menjadi alternatif dikunjungi untuk bersantai saat hari libur.

Mengingat ramainya pengunjung, Kapolres
Seruyan, AKBP Ramon Zamora Ginting, melalui Kasatpolair Polres Seruyan, Iptu
Afif Hasan mengimbau kepada warga agar saat beraktivitas di darat maupun di air
tetap memerhatikan keselamatan.

Lanjut Afif, selain itu para
pengunjung pantai yang membawa anak kecil juga diminta agar tidak lengah untuk
menjaga anak-anaknya saat beraktivitas.

Baca Juga :  PWI Seruyan dan Karang Taruna Galang Dana untuk Membantu Korban Banjir

“Untuk pengunjung pantai,
kemarin kami juga sudah memberikan imbauan agar tetap memperhatikan keselamatan
saat beraktivitas. Kami juga mengimbau kepada mereka yang membawa anak kecil
agar bisa diperhatikan anaknya, sehingga tidak bermain sendiri saat di pinggir
pantai maupun di air,” kata Afif, Jumat (8/6).

Jelasnya bahwa, di hari kedua
lebaran hari Kamis (6/6) sebelumya mereka bersama tim gabungan, sudah
memberikan sosialisasi kepada pengunjung pantai untuk bersama-sama
memperhatikan keselamatan demi kenyamanan bersama.

Untuk itu dengan memberikan
kenyamanan bagi pengunjung wisata khususnya di wilayah hukum Kabupaten Seruyan
pihaknya pun tetap melakukan patroli rutin di perairan kawasan pantai sebagai
langkah untuk mengantisipasi hal tidak diinginkan terjadi.

Baca Juga :  Tingkatkan Ketahanan Pangan, Bidang Pertanian Harus Dikembangkan Secar

Tambahnya pengamanan kawasan
objek wisata yang dimulai dari sekitar pukul 06.30 WIB hingga 17.00 WIB
berlangsung aman dan kondusif, untuk itu ia juga mengingatkan kepada warga atau
pengunjung pantai yang menggunakan transportasi air di kawasan pantai agar
tetap menggunakan pelampung saat beraktivitas.

“Pengamanan kawasan objek
wisata saat lebaran kami lakukan bersama tim gabungan yaitu Polri, TNI,
Satpolpp, BPBD, Sikom dan Perhubungan itu berlangsung kondusif. Tentunya kami
juga mengingatkan agar pengunjung pantai untuk menggunakan pelampung saat
beraktivitas di air, sehingga tetap mengutamakan keselamatan,” tandasnya. (ais/ol/nto)

Terpopuler

Artikel Terbaru