32.7 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

Buntut Diserang Siber, Bahrain Minta Laga Tandang Lawan Timnas Indonesia di Tempat Netral

PROKALTENG.CO-Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) mengeluarkan pernyataan mengejutkan dalam menyikapi serangan siber yang dilakukan oleh para penggemar Timnas Indonesia di media sosial. BFA meminta untuk laga tandang kontra Garuda -julukan Timnas Indonesia- digelar di tempat netral.

Hujatan demi hujatan memang menghampiri Federasi Bahrain dan segenap tim nasionalnya. Itu datang setelah mereka berhasil menahan imbang 2-2 Timnas Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, pada 10 Oktober lalu.

Dalam laga itu, Bahrain memang nyaris menelan kekalahan dari Timnas Indonesia. Mereka tertinggal 1-2 hingga menit ke-90 dalam waktu normal.

Bahrain baru bisa menyamakan kedudukan saat injury time, tepatnya menit ke-90+9′ lewat Mohamed Mahroon. Gol Mahroon itu terbilang kontroversial karena tambahan waktu yang diberikan perangkat pertandingan sebenarnya hanya 6 menit.

Karena itu penggemar Timnas Indonesia tak terima. Mereka membanjiri kolom komentar akun BFA dan Timnas Bahrain. Akun media sosial Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) bahkan juga jadi sasaran.

Baca Juga :  Miami Heat Ketemu LA Lakers di Final NBA

BFA pun akhirnya buka suara. Bahrain mengutuk tindakan para penggemar Timnas Indonesia yang menurut mereka sudah kelewat batas di media sosial.

“Kami mengutuk tindakan tak bertanggung jawab fans Indonesia, yang sampai mengancam, menghina elemen tim di media sosial, bahkan melakukan upaya hacking situs kami,” tulis BFA dalam keterangan resminya, Rabu (16/10) malam.

Hinaan dan caci maki itu membuat Bahrain takut. Apalagi ketika nanti The Reds -julukan Bahrain- melakoni laga tandang kontra Timnas Indonesia di Indonesia pada 25 Maret 2025.

Karena itu, BFA akan meminta agar laga tandang tersebut dipindahkan dari Indonesia. Tujuan BFA mengajukan itu demi menjaga dan melindungi keselamatan para pemain Timnas Bahrain.

Baca Juga :  Laga Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Digelar Tertutup Tanpa Disiarkan Televisi

“Sesuai dengan keinginan BFA untuk menjamin keselamatan tim nasional, BFA sedang dalam proses menghadapi FIFA dan AFC untuk memberitahukan mereka tentang perilaku-perilaku yang tidak dapat diterima yang telah dilakukan pada BFA, dan juga kampanye yang mengancam, kata-kata hinaan dan pencemaran nama baik yang dapat mempengaruhi keselamatan anggota tim nasional ketika mereka bertemu Timnas Indonesia dalam pertandingan tandang di Ibu Kota, Jakarta,” terang mereka.

“Federasi akan mengajukan permohonan untuk memindahkan pertandingan dari Indonesia untuk menjaga keselamatan tim nasional, karena hal ini adalah prioritas utama, terutama karena FIFA dan AFC sangat memperhatikan keselamatan tim-tim yang berpartisipasi dalam kompetisi mereka,” jelas pernyataan resmi Bahrain. (jpg)

 

PROKALTENG.CO-Federasi Sepak Bola Bahrain (BFA) mengeluarkan pernyataan mengejutkan dalam menyikapi serangan siber yang dilakukan oleh para penggemar Timnas Indonesia di media sosial. BFA meminta untuk laga tandang kontra Garuda -julukan Timnas Indonesia- digelar di tempat netral.

Hujatan demi hujatan memang menghampiri Federasi Bahrain dan segenap tim nasionalnya. Itu datang setelah mereka berhasil menahan imbang 2-2 Timnas Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, pada 10 Oktober lalu.

Dalam laga itu, Bahrain memang nyaris menelan kekalahan dari Timnas Indonesia. Mereka tertinggal 1-2 hingga menit ke-90 dalam waktu normal.

Bahrain baru bisa menyamakan kedudukan saat injury time, tepatnya menit ke-90+9′ lewat Mohamed Mahroon. Gol Mahroon itu terbilang kontroversial karena tambahan waktu yang diberikan perangkat pertandingan sebenarnya hanya 6 menit.

Karena itu penggemar Timnas Indonesia tak terima. Mereka membanjiri kolom komentar akun BFA dan Timnas Bahrain. Akun media sosial Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) bahkan juga jadi sasaran.

Baca Juga :  Miami Heat Ketemu LA Lakers di Final NBA

BFA pun akhirnya buka suara. Bahrain mengutuk tindakan para penggemar Timnas Indonesia yang menurut mereka sudah kelewat batas di media sosial.

“Kami mengutuk tindakan tak bertanggung jawab fans Indonesia, yang sampai mengancam, menghina elemen tim di media sosial, bahkan melakukan upaya hacking situs kami,” tulis BFA dalam keterangan resminya, Rabu (16/10) malam.

Hinaan dan caci maki itu membuat Bahrain takut. Apalagi ketika nanti The Reds -julukan Bahrain- melakoni laga tandang kontra Timnas Indonesia di Indonesia pada 25 Maret 2025.

Karena itu, BFA akan meminta agar laga tandang tersebut dipindahkan dari Indonesia. Tujuan BFA mengajukan itu demi menjaga dan melindungi keselamatan para pemain Timnas Bahrain.

Baca Juga :  Laga Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Digelar Tertutup Tanpa Disiarkan Televisi

“Sesuai dengan keinginan BFA untuk menjamin keselamatan tim nasional, BFA sedang dalam proses menghadapi FIFA dan AFC untuk memberitahukan mereka tentang perilaku-perilaku yang tidak dapat diterima yang telah dilakukan pada BFA, dan juga kampanye yang mengancam, kata-kata hinaan dan pencemaran nama baik yang dapat mempengaruhi keselamatan anggota tim nasional ketika mereka bertemu Timnas Indonesia dalam pertandingan tandang di Ibu Kota, Jakarta,” terang mereka.

“Federasi akan mengajukan permohonan untuk memindahkan pertandingan dari Indonesia untuk menjaga keselamatan tim nasional, karena hal ini adalah prioritas utama, terutama karena FIFA dan AFC sangat memperhatikan keselamatan tim-tim yang berpartisipasi dalam kompetisi mereka,” jelas pernyataan resmi Bahrain. (jpg)

 

Terpopuler

Artikel Terbaru