34.5 C
Jakarta
Friday, September 20, 2024

GMKI Soroti Keterlambatan Penyaluran Beasiswa Tabe, Plt Kadisdik Kalteng Minta Mahasiswa Bersabar

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) kembali menunjukkan perhatiannya terhadap penyaluran program Tabungan Berkah (Tabe) di Kalimantan Tengah, yang melibatkan 13.113 mahasiswa sebagai penerima.

Terkait hal ini, GMKI melalui Ketua Bidang Organisasi Cabang Palangka Raya, Fiteli, melakukan pertemuan dengan Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng pada Kamis (19/9)

“Pada hari ini, saya berkesempatan bersilaturahmi dengan Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kalteng. Kami membahas aspirasi mahasiswa terkait keterlambatan penyaluran beasiswa Tabe yang seharusnya diterima oleh para mahasiswa,” ujar Fiteli.

Dalam pertemuan tersebut, Plt. Kadisdik Kalteng menjelaskan bahwa penyaluran beasiswa Tabe tahap kedua, yang dijadwalkan pada Agustus, mengalami keterlambatan karena baru diajukan pada anggaran perubahan di bulan yang sama.

Baca Juga :  10 Orang Narapidana Baru akan Diisolasi Dalam Blok Isolasi

“Penyaluran beasiswa tahap kedua kemungkinan baru akan dilakukan pada bulan Oktober mendatang. Plt. Kadisdik juga meminta mahasiswa untuk bersabar menghadapi proses ini,” tambah Fiteli.

Ia juga mengimbau kepada seluruh mahasiswa penerima beasiswa Tabe untuk tetap tenang dan menghormati prosedur yang ada, sembari terus mengawal kebijakan ini agar penyaluran dapat berjalan sesuai rencana.

“Mahasiswa diminta untuk tetap sabar dan mematuhi prosedur yang berlaku, serta bersama-sama memastikan agar kebijakan ini tetap berjalan dengan baik,” pungkasnya. (jef)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) kembali menunjukkan perhatiannya terhadap penyaluran program Tabungan Berkah (Tabe) di Kalimantan Tengah, yang melibatkan 13.113 mahasiswa sebagai penerima.

Terkait hal ini, GMKI melalui Ketua Bidang Organisasi Cabang Palangka Raya, Fiteli, melakukan pertemuan dengan Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalteng pada Kamis (19/9)

“Pada hari ini, saya berkesempatan bersilaturahmi dengan Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kalteng. Kami membahas aspirasi mahasiswa terkait keterlambatan penyaluran beasiswa Tabe yang seharusnya diterima oleh para mahasiswa,” ujar Fiteli.

Dalam pertemuan tersebut, Plt. Kadisdik Kalteng menjelaskan bahwa penyaluran beasiswa Tabe tahap kedua, yang dijadwalkan pada Agustus, mengalami keterlambatan karena baru diajukan pada anggaran perubahan di bulan yang sama.

Baca Juga :  10 Orang Narapidana Baru akan Diisolasi Dalam Blok Isolasi

“Penyaluran beasiswa tahap kedua kemungkinan baru akan dilakukan pada bulan Oktober mendatang. Plt. Kadisdik juga meminta mahasiswa untuk bersabar menghadapi proses ini,” tambah Fiteli.

Ia juga mengimbau kepada seluruh mahasiswa penerima beasiswa Tabe untuk tetap tenang dan menghormati prosedur yang ada, sembari terus mengawal kebijakan ini agar penyaluran dapat berjalan sesuai rencana.

“Mahasiswa diminta untuk tetap sabar dan mematuhi prosedur yang berlaku, serta bersama-sama memastikan agar kebijakan ini tetap berjalan dengan baik,” pungkasnya. (jef)

Terpopuler

Artikel Terbaru

/